Menuju konten utama

Polri Usulkan Pemblokiran Video Berkonten Kriminal

Polri mengusulkan agar memblokir video konten kriminal.

Polri Usulkan Pemblokiran Video Berkonten Kriminal
Ilustrasi Youtube. TIRTO/Andrey Gromico

tirto.id - Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan AKP Alexander Yurikho mengatakan Polri bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika dan YouTube untuk memblokir video yang berkonten kriminal.

“Polri hanya mengusulkan pemblokiran. Melalui Patroli Siber, kita sudah laporkan ke YouTube dan Kominfo. Mereka pihak yang bisa memblokir,” kata Alexander ketika dihubungi Tirto, Kamis (20/9/2018).

Tidak hanya video dengan konten kejahatan jalanan, video SARA pun juga diminta untuk diblokir. Namun, lanjut dia, tidak semua video bisa diblokir lantaran teknologi selalu berkembang.

Alexander juga mengimbau agar masyarakat berhati-hati dan tidak meninggalkan barang berharga di dalam mobil.

Diketahui, Dede Richo Ramalinggam finalis Indonesian Idol 2008 ditangkap oleh tim Vipers Polres Tangerang Selatan karena membobol mobil korban dengan cara memecahkan atau mencongkel kaca mobil tersebut.

Dede mempunyai trik merampok itu sebab ia menonton video dari YouTube kemudian mempraktikannya. Alasan Dede merampok ialah untuk membiayai anaknya di pesantren. Kakaknya, Deni Fredla Ochlers alias Bryan juga turut ditangkap oleh petugas.

Selasa (18/9/2018) Dede ditangkap oleh petugas sekitar pukul 03.00 WIB, dilanjutkan dengan Deni lima jam berikutnya. Diketahui, mereka menjalankan aksinya di daerah Tangerang Raya dan sudah beraksi 30 kali.

Selain itu, mereka juga ditembak petugas lantaran memanfaatkan kesempatan untuk melarikan diri dengan cara melawan anggota Vipers. Ketika itu mereka diminta petugas untuk menunjukkan lokasi keberadaan BN alias Ben dan DR Alias Radol. Dua nama terakhir ditetapkan menjadi DPO dan merupakan anggota komplotan.

Baca juga artikel terkait YOUTUBE atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Teknologi
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Yantina Debora