Menuju konten utama

Piala Indonesia 2018: Persib Diunggulkan, PSKC Miliki Motivasi

Sebagai pemuncak klasemen di Liga 1, Persib lebih diunggulkan saat menghadapi PSKC di Piala Indonesia 2018.

Piala Indonesia 2018: Persib Diunggulkan, PSKC Miliki Motivasi
Persib melakukan pemusatan latihan di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sleman, DI Yogyakarta, Kamis (28/12/2017). tirto.id/ Yuthika Addina

tirto.id - Laga Piala Indonesia 2018 akan mempertemukan PSKC vs Persib di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya pada Rabu (15/8/2018). Duel tim beda kompetisi asal Jawa Barat tersebut diprediksi bakal menyedot perhatian publik Tasikmalaya dan sekitarnya. Sebagai kontestan Liga 1, Persib tentu saja unggul di tiap lini. Sementara PSKC yang bermain di Liga 3 justru memiliki motivasi untuk memberi kejutan.

Selain itu, Persib tentu saja menjadi tim yang ditakuti karena hingga pekan ke-20 Gojek Liga 1 masih bercokol di puncak klasemen. Hal ini disadari betul oleh PSKC yang dihuni pemain muda. Namun, asisten PSKC, Nurjati mengingatkan timnya untuk tampil dengan daya juang tinggi dan bermain enjoy di laga nanti.

“Pesan dari Kang Robby [Darwis], semua pemain sangat siap. Dalam latihan mereka sudah menunjukkan semangat juang yang tinggi untuk bisa meraih hasil terbaik lawan Persib. Mental pemain lebih tinggi karena kemarin kita juara Liga 3 Jawa Barat. Makanya motivasinya begitu bagus. Makanya saya bilang, enjoy saja tapi tetap tanggung jawab,” sebut asisten PSKC dalam konferensi pers jelang laga.

Di pihak lain, pelatih Persib Mario Gomez lagi-lagi mengingatkan anak asuhnya untuk tidak meremehkan PSKC. Ia juga menghimbau kepada Muchlis Hadi Ning dan kawan-kawan untuk tidak terlalu percaya diri dan tetap bekerja keras di laga sore nanti. Apalagi gengsi Maung Bandung dipertaruhkan dilaga ini mengingat Persib tidak ingin tergelincir di pertandingan pertama pada Piala Indonesia 2018.

“Kita jangan terlena dengan status sebagai tim dari Liga 1. Terlalu percaya diri dan kehilangan fokus akan sangat berbahaya. Jadi, intinya kami tidak akan mengurangi kerja keras dan fokus sedikit pun terhadap lawan. Gengsi ini harus tetap kita jaga dengan baik,” tegas Gomez.

PSKC Waspadai Muchlis Hadi Ning

Meski tidak diperkuat pemain asing seperti Ezechiel N’douassel, Jonathan Bauman, Oh In Kyun, dan Bojan Malisic yang tengah berlibur karena break Asian Games, PSKC tetap mewaspadai pemain-pemain Persib. Salah satunya mantan penyerang Timnas U-19, Muchlis Hadi Ning. Menurut asisten pelatih PSKC, Nurjati, Maung Bandung akan tetap merepotkan meski lini depannya tak diperkuat pemain asing. Sebab, mereka memiliki pemain lain yang tak kalah berbahaya.

“Saya juga berpesan ke pemain belakang saya, wanti-wanti si Muchlis. Dia punya kecepatan, karena pemain kita juga tinggi di belakang,” sebutnya.

“Minimal pemain jangan salah sajalah. Jangan salah dari diri kita. Karena saya lihat Muchlis dan Airlangga punya kecepatan. Tapi kalau usia kan kita lebih muda, karena pemain kita kan 23 tahun ke bawah. Ya mungkin motivasi itu yang akan saya berikan kepada pemain,” pungkas Nurjati.

Adapun di Piala Indonesia 2018, Persib dan PSKC berada di zona enam bersama Persibat Batang, Maung Anom, PSGC Ciamis, PSCS Cilacap, Persibas Banyumas, dan Persibangga Purbalingga. Pemenang dari laga ini akan melaju ke babak 64 besar.

Baca juga artikel terkait PIALA INDONESIA 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman