Menuju konten utama

Kim Kurniawan Siap Tampil Bersama Persib di Piala Indonesia 2018

Persib akan menghadapi PSKC di babak 128 besar Piala Indonesia 2018.

Kim Kurniawan Siap Tampil Bersama Persib di Piala Indonesia 2018
Pemain Persib Bandung menjalani sesi latihan jelang babak perempat final Piala Presiden 2017 di Lapangan Kota Barat, Solo, Jawa Tengah, Kamis (23/2). Persib Bandung akan menjalani pertandingan pembuka babak perempat final Piala Presiden menghadapi Mitra Kukar pada Sabtu 25 Februari di Stadion Manahan Solo. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/foc/17.

tirto.id - Persib akan memulai perjalanan di Piala Indonesia 2018 pada babak 128 besar saat menghadapi PSKC Cimahi, Rabu (15/8/2018) di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya. Pada laga tersebut, nama Kim Jeffrey Kurniawan yang sebelumnya absen panjang karena cedera diperkirakan akan tampil kembali untuk memperkuat Maung Bandung.

Sejak November 2017, Kim harus menepi karena mengalami patah tulang fibula saat Persib berhadapan dengan Persija. Menurut keterangan pelatih fisik, Yaya Sunarya di situs resmi klub, gelandang berusia 28 tahun tersebut masuk ke dalam 15 pemain yang akan dibawa Persib ke Tasikmalaya.

Dari 15 pemain yang disiapkan, tiga di antaranya berasal dari Diklat Persib. Namun, nama tiga pemain Diklat yang hendak dibawa belum diumumkan. Sementara itu, 12 pemain lain yang dibawa tercatat atas nama I Made Wirawan, Tony Sucipto, Henhen Herdiana, Al Amin Syukur Fisabillah, Atep, Agung Mulyadi, Puja Abdilah, Eka Ramdani, Airlangga Sucipto, Muchlis Hadi Ning, Muhamad Wildan Ramdhani, dan Kim Jeffrey Kurniawan.

Disebut-sebut namanya masuk dalam daftar yang akan dibawa, Kim mengaku senang dan antusias. Ia merasa siap jika pelatih menginginkannya turun di laga tersebut.

“Senang akhirnya ada kesempatan untuk merasakan pertandingan lagi setelah sekian lama. Walaupun dibilang second team yang akan main dan banyak pemain muda, saya juga langsung bilang, saya siap, saya ingin main,” ujar Kim.

Sementara itu, para pemain inti yang kerap tampil di ajang Gojek Liga 1 diliburkan terkait break panjang Asian Games 2018. Seperti striker Jonathan Bauman dan asisten pelatih Fernando Soler yang telah pulang ke negara asalnya, Argentina.

“Ya, Bauman dan Soler sudah pulang sejak malam kemarin. Setelah pertandingan kontra Mitra Kukar (10/8/2018) mereka bersiap-siap dan berangkat menuju Argentina,” sebut Gomez.

“Bojan (Malisic) ke Serbia dan Ezechiel (N’douassel) ke Chad. Kalau Oh In-Kyun sepertinya dia masih berada di Indonesia,” lanjutnya.

Berbeda dengan pemain asing yang pulang ke negara asalnya, Mario Gomez memutuskan untuk tidak pulang ke kampung halamannya dalam masa liburan kali ini. Ia mengatakan bakal menikmati liburan di Indonesia serta fokus pada laga Piala Indonesia melawan PSKC.

Baca juga artikel terkait PIALA INDONESIA 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman