Menuju konten utama

Piala Dunia 2018 Ajang Jual Diri Fyodor Smolov ke Klub Elite Eropa

Fyodor Smolov, penyerang andalan Rusia akan menggunakan Piala Dunia 2018 sebagai ajang 'menjual diri' ke klub elite Eropa.

Piala Dunia 2018 Ajang Jual Diri Fyodor Smolov ke Klub Elite Eropa
Fedor Smolov. FOTO/REUTERS

tirto.id - Piala Dunia 2018 akan menjadi ajang 'menjual diri' bagi Fyodor Smolov. Dalam turnamen yang akan digelar di negaranya ini, sang bomber Rusia berusia 28 tahun, berharap penampilannya akan menggoda deretan klub elite Eropa.

Fyodor Smolov pernah sekali berlaga di luar Rusia. Penyerang kelahiran 9 Februari 1990 itu dipinjam oleh Feyenoord, salah satu dari tiga raksasa Liga Belanda. Namun, datang ke klub tersebut pada usia 20 tahun di tahun 2010, Smolov terlihat kurang mengesankan.

Smolov hanya tampil 14 kali dalam semusim masa peminjamannya di Feyenoord. Ia kemudian kembali ke Rusia, bertualang bersama Anzhi Makachkala dan Ural Yekaterinburg.

Jalan emas untuk karier sepakbola Fyodor Smolov baru dibuka dalam tiga musim terakhir. Ia menjadi peluru andalan untuk Krasnodar. Dalam kurun waktu tersebut, Smolov mampu mencetak 50 gol.

Khusus musim ini, Fyodor Smolov menjadi runner-up top skor Liga Rusia. Ia mencetak 12 gol, hanya kalah dari penyerang Spartak Moskow, Quincy Promes. Tidak pelak lagi, Smolov adalah bomber lokal tersubur yang dimiliki Rusia. Dia juga akan menjadi andalan di Piala Dunia mendatang.

Tak Mau Seperti Legenda

"Saya berencana untuk di puncak penampilan pada Piala Dunia 2018," kata Fyodor Smolov dikutip dari laman resmi FIFA.

Bagi Smolov, tampil istimewa di Piala Dunia memiliki dua tujuan. Yang pertama, adalah tujuan mulia membela Rusia. Smolov bahkan melukiskan lebih baik Rusia lolos ke fase sistem gugur daripada sekadar menjadi top skor Piala Dunia mengikuti jejak sang legenda Oleg Salenko.

"Tentu saja saya lebih suka lolos dari penyisihan grup. Jauh lebih baik ketika seluruh tim ada dalam bentuk terbaik, bukan hanya satu individual," tutur sang penyerang.

Ada tujuan lain bagi Fyodor Smolov. Mengingat usianya sudah 28 tahun, ini waktunya bagi sang penyerang untuk memamerkan diri, mencari klub elite Eropa yang mau mengontraknya dengan gaji tinggi.

"Klub-klub Eropa di Liga Champions bersikap skeptis tentang pemain Rusia, tapi saya pikir jika Sbornaya tampil baik di Piala Dunia, hal itu mungkin akan mengubah sikap para pemain kami.

"Semua orang berhak memiliki kesempatan nyata untuk pindah ke beberapa liga terbaik di benua Eropa. Saya pikir semua orang di tim menginginkan hal ini," tutur Smolov.

Kampanye Fyodor Smolov untuk menjual diri ke klub elite Eropa akan dimulai dalam laga Rusia lawan Arab Saudi di partai pembukaan Piala Dunia 2018.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus