tirto.id - Pertandingan Persipura Jayapura vs PSM Makassar dalam lanjutan pekan ke-21 Shopee Liga 1 2019 digelar Jumat (27/9/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Berdasarkan head to head rekor pertemuan, bukan tidak mungkin Juku Eja bisa mencuri kemenangan.
Dari lima pertemuan terakhir di ajang resmi, PSM berhasil meraih dua kali kemenangan atas Persipura. Sebaliknya, Mutiara Hitam hanya sekali memenangkan laga atas Juku Eja. Dua laga lainnya berakhir dengan skor imbang.
Di Liga 1 2018 silam, PSM tidak terkalahkan dalam dua kali pertemuan melawan Persipura. Pada putaran pertama, Juku Eja menahan imbang tim Mutiara Hitam dengan skor 1-1 di kandang lawan.
Marcel Sacramento sempat membawa keunggulan untuk Persipura lewat golnya pada menit ke-82. Tetapi sontekan Abdul Rahman pada menit ke-87 membawa kedudukan menjadi imbang 1-1. Kedua tim akhirnya berbagi satu poin.
Kembali bertemu pada putaran kedua Liga 1 208 di Stadion Andi Mattalatta, PSM menang 4-2. Empat gol Juku Eja dihasilkan oleh Willem Jan Pluim, M. Rachmat, Ferdinand Sinaga, dan Alessandro Leonardo. Sedangkan dua gol Persipura tercipta berkat brace Boas Solossa.
Di Liga 1 2017, PSM mempunyai catatan yang sama saat meladeni Persipura, yaitu sekali menang dan sekali imbang. Pada putaran pertama, Juku Eja menang 5-1 di Stadion Andi Mattalatta.
Dua pemain PSM berhasil mencetak brace dalam laga ini, yaitu Marc Klok dan Reinaldo Elias Da Costa. Satu lagi sumbangan Willem Jan Pluim. Sedangkan satu-satunya gol Mutiara Hitam hasil sontekan Addison Alves.
Di putaran kedua Liga 1 2017 yang dihelat di Stadion Mandala, Jayapura, laga Persipura kontra PSM berakhir dengan skor imbang 0-0 tanpa gol.
Persipura sendiri pernah meraih kemenangan 4-2 atas PSM pada gelaran ISC A 2016 silam yang dilangsungkan di kandang mereka. Empat gol tuan rumah kala itu dilesakkan oleh Osvaldo Haay, Edward Junior Wilson, dan brace Yohanes Pahabol. Sedangkan gol balasan tim tamu terjadi berkat lesakan dua gol Rasyid Bakri.
Skor Head to Head (H2H)
04/11/2018 PSM vs Persipura 4-2
04/06/2018 Persipura vs PSM 1-1
27/09/2017 Persipura vs PSM 0-0
03/06/2017 PSM vs Persipura 5-1
18/12/2016 Persipura vs PSM 4-2
Lima Laga Terakhir Persipura
23/08/2019 Barito Putera vs Persipura 0-4
11/09/2019 Persipura vs Persija 2-0
15/09/2019 Persipura vs Persela 2-0
19/09/2019 PSS Sleman vs Persipura 1-1
23/09/2019 Persipura vs Persib 1-3
Lima Laga Terakhir PSM
01/09/2019 PSM vs Persela 2-1
11/09/2019 PSM vs PSIS Semarang 0-1
15/09/2019 Badak Lampung FC vs PSM 1-1
19/09/2019 PSM vs Tira Persikabo 2-0
23/09/2019 Semen Padang vs PSM 2-1
Live Streaming Persipura vs PSM
Pertandingan Persipura vs PSM yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat (27/9/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, dapat disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut ini.
Live Streaming Persipura vs PSM di Vidio
*Catatan: Perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.
Perkiraan Susunan Pemain
Persipura (4-4-2): Dede Sulaiman; Yustinus Pae, Ricardo Salampessy, Andre Ribeiro, Yohanis Tjoe; M. Tahir, Oh In-kyun, Ibrahim Conteh, Louis Kabes; Titus Bonai, Boaz Solossa.
PSM (4-3-3): Hilmansyah; Hasim Kipuw, Abdul Rahman, Munhar, Benny Wahyudi; Rizky Pellu, Marc Klok, Wiljan Pluim; Zulham Zamrun, Ferdinand Sinaga, Ezra Walian.
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus