Menuju konten utama

Perbedaan Xiaomi Mi 9 dengan Mi 9T yang Harganya Terpaut Rp1 Jutaan

Dengan harga terpaut Rp1,8 juta, Mi 9 reguler menawarkan sejumlah peningkatan spesifikasi dari Mi 9T.

Perbedaan Xiaomi Mi 9 dengan Mi 9T yang Harganya Terpaut Rp1 Jutaan
Xiaomi Mi 9T yang dirilis di Eropa merupakan versi global Redmi K20. FOTO/mi.com

tirto.id - Xiaomi resmi merilis Mi 9T, versi global dari Redmi K20, di Spanyol pada pekan ini. Di sisi lain, Xiaomi juga punya Mi 9 reguler, yang dibanderol dengan harga lebih mahal, sekitar Rp1,8 juta. Lantas, apa perbedaan di antara keduanya sehingga harga Mi 9T lebih terjangkau?

Xiaomi Mi 9, yang resmi diperkenalkan di Eropa dalam gelaran MWC 2019 di Barcelona pada 25 Februari 2019, paling terjangkau dibanderol dengan harga 449 euro atau sekitar Rp7,2 juta untuk varian 6/64GB. Sementara Mi 9T, yang debut di Madrid pada 12 Juni 2019, harganya 339 euro atau sekitar Rp5,4 juta untuk varian yang sama (Rp16.168).

Dengan selisih harga nyaris Rp2 juta, Mi 9 menawarkan sejumlah peningkatan spesifikasi dari Mi 9T. Hal ini wajar lantaran Mi 9 merupakan lini flagship Xiaomi. Sementara untuk perbedaan utama di antara keduanya, terletak pada sektor panel, dapur pacu, catu daya, dan fotografi.

Panel dan Dapur Pacu

Mi 9 reguler unggul di sektor panel lantaran menggunakan tipe Super AMOLED dengan lapisan antigores Corning Gorilla Glass 6, sedangkan Mi 9T masih AMOLED dengan lapisan antigores Gorilla Glass generasi ke-5. Sementara untuk diagonalnya, sama-sama menawarkan layar 6,39 inci FH+ dengan aspek rasio 19,5:9.

Sebagai flagship, Xiaomi membekali Mi 9 dengan chipset paling bertenaga saat ini, yaitu Snapdragron 855, sementara kartu grafisnya Adreno 640. Mi 9T menggunakan jenis chipset dan GPU yang sama, namun dengan seri lebih rendah, yakni Snapdragron 730 dan Adreno 618.

Catu Daya dan Fotografi

Kapasitas baterai Mi 9 lebih kecil 700mAh dari Mi 9T tapi sudah dibekali fitur fast wireless charging 20W dan fast battery charging 27W didukung teknologi Quick Charge 4+. Sementara Mi 9T, yang tertanam baterai dengan kapasitas 4.000mAh, hanya didukung fitur fast battery charging saja, dengan daya sebesar 18W.

Kendati Mi 9 memiliki kualitas kamera lebih tinggi dari Mi 9T, namun masih memiliki mekanisme konvensional, khususnya untuk kamera depan, yang terletak di waterdrop notch-nya pada tepi atas layar. Sementara Mi 9T, menggunakan mekanisme kamera depan motorized pop-up yang dapat naik turun.

Untuk kamera depan, keduanya memiliki resolusi setara, yaitu 20MP. Namun, untuk kamera utama, Mi 9 lebih unggul, dengan konfigurasi 12 MP (telephoto) dan 16 MP (ultrawide), sedangkan Mi 9T, 8 MP (telephoto) dan 16 MP (ultrawide). Mengenai kamera utamanya, sama-sama berkekuatan 48MP (wide).

Tidak ada keterangan dari Xiaomi apakah Mi 9T bakal dipasarkan ke Asia khususnya Indonesia. Apabila berkaca dari ekosistem pemasaran perangkat Xiaomi di Indonesia, seri Mi reguler (flagship) tak masuk ke Tanah Air. Sementara seri Mi yang dipasarkan di Indonesia, seperti seri Mi A dan Mi 8 Lite.

Baca juga artikel terkait XIAOMI atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH