Menuju konten utama

Penutupan Tiga Simpang di Mampang Akan Berlaku Selama Satu Minggu

Spanduk-spanduk yang menginformasikan warga soal pengalihan arus lalu lintas di Mampang ini telah dipasang sejak beberapa hari lalu.

Penutupan Tiga Simpang di Mampang Akan Berlaku Selama Satu Minggu
Kendaraan bermotor melintas di samping underpass Mampang-Kuningan, Jakarta, Sabtu (7/4). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

tirto.id -

Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan menutup tiga persimpangan di Jalan Mampang Prapatan Raya selama satu minggu. Ketiga persimpangan itu ditutup lantaran menjadi pusat kepadatan setelah kendaraan dari arah Kuningan melewati underpass Mampang dan arah sebaliknya.

Hal ini dikatakan oleh Kasatlantas Polres Jakarta Selatan, AKBP Krisyanto saat dikonfirmasi pada Jumat (18/5/2018). Ia menegaskan, penutupan ini akan berjalan selama seminggu ke depan.

"Mungkin mulai jam 23.00-lah kami mulai," kata Krisyanto. "[Persimpangan] Itu ditutup mulai nanti malam, berlaku siang-malam."

Krisyanto mengatakan, spanduk-spanduk yang menginformasikan warga soal pengalihan arus lalu lintas ini telah dipasang sejak beberapa hari lalu. Sebelum keputusan ini dilaksanakan, tiga persimpangan itu juga pernah ditutup pada malam hari sekitar pukul 22.30 WIB, tetapi dibuka lagi pada pagi harinya sekitar pukul 06.00 WIB.

Pengalihan arus ini mengharuskan pengendara dari gang kecil yang mengarah ke Kuningan memutar balik di atas underpass Mampang jika ingin ke arah Pejaten-Pasar Minggu. Sementara pengendara dari arah Kuningan atau Mampang harus memutar balik di depan Grahasindo apabila ingin menuju Kemang, misalnya.

"Jadi pusatnya nanti di Graha[sindo] sana itu," ujarnya menegaskan.

Skema penutupan dan rekayasa lalu lintas yang ditawarkan Dishub adalah sebagai berikut:

1. Penutupan di simpang Jalan Mampang Prapatan Raya – Jalan Mampang Prapatan 7 – Jalan Mampang Prapatan 8.

- Lalu lintas dari arah utara menuju barat yang semula belok kanan menuju Jalan Mampang Prapatan 7 dialihkan berputar di putaran depan Grahasindo.

- Lalu lintas dari arah timur menuju barat dan utara yang semula belok kanan menuju Kuningan dan lurus menuju Jalan Mampang Prapatan 7 dialihkan belok kiri berputar di putaran depan Grahasindo.

- Lalu lintas dari arah barat menuju selatan yang semula belok kanan menuju Ragunan dialihkan belok kiri berputar di atas putaran lintas bawah Mampang.

2. Penutupan di simpang Jalan Mampang Prapatan Raya – Jalan Duren Tiga Raya – Jalan Kemang Utara 9.

- Lalu lintas dari arah utara menuju barat yang semula belok kanan menuju Jalan Kemang Utara 9 dialihkan berputar di putaran depan Grahasindo.

- Lalu lintas dari arah timur menuju barat dan utara yang semula belok kanan menuju Kuningan dan lurus menuju Jalan Kemang Utara 9 dialihkan belok kiri berputar di putaran depan Grahasindo.

- Lalu lintas dari arah barat menuju selatan yang semula belok kanan menuju Ragunan dialihkan belok kiri berputar di atas putaran lintas bawah Mampang.

3. Penutupan di Simpang Jalan Mampang Prapatan Raya – Jalan Duren Bangka – Jalan Duren Tiga Selatan.

- Lalu lintas dari arah utara menuju barat yang semula belok kanan menuju Jalan Duren Bangka dialihkan berputar di putaran depan Grahasindo.

- Lalu lintas dari arah timur menuju barat dan utara yang semula belok kanan menuju Kuningan dan lurus menuju Jalan Duren Bangka dialihkan belok kiri berputar di putaran depan Grahasindo.

- Lalu lintas dari arah barat menuju selatan yang semula belok kanan menuju Ragunan dialihkan belok kiri berputar di atas putaran lintas bawah Mampang.

Baca juga artikel terkait LALU LINTAS atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Yuliana Ratnasari