Menuju konten utama

Penjelasan Ending Drakor Seoul Busters dan Adakah Season 2?

Drakor Seoul Busters telah menyelesaikan 20 episodenya. Baca penjelasan ending-nya di sini. Apakah akan ada season 2?

Penjelasan Ending Drakor Seoul Busters dan Adakah Season 2?
Poster Drama Korea Seoul Busters. (FOTO/Disney+)

tirto.id - Episode terakhir drakor Seoul Busters telah usai tayang pada tanggal 30 Oktober 2024 lalu. Bagaimana ending cerita drama bergenre komedi misteri tersebut?

Serial yang disutradarai oleh An Jong Yeon serta penulis skenario kolaborasi antara Lee Gwang Jae dan Lee Young Chul itu memiliki 20 episode.

Kisah utamanya adalah tentang tim kejahatan dan kekerasan yang bertugas di Kepolisian Songwon, Korea. Tim Jatanras ini tidak kompeten serta memiliki angka terburuk dalam menyelesaikan kasus kriminal.

Namun sejak dipimpin oleh Dongbang Yoo Bin, seorang profesor yang cerdas dan menarik, tim Jatanras ini mulai menunjukkan kemampuan sebenarnya.

Cerita dalam 20 episode drama Seoul Busters terdiri dari kompilasi kasus kejahatan yang berhasil diselesaikan oleh tim pimpinan Dongbang Yoo Bin. Penonton akan dihibur dengan teori cerdas dan taktik lihai para petugas kepolisian dalam menangkap pelaku kejahatan.

Pemeran utama drama ini adalah aktor senior Kim Dong Wook, Park Ji Hwan, Seo Hyun Woo, dan Lee Seung Woo.

Penjelasan Ending Drakor Seoul Busters

Kasus terakhir yang harus diselesaikan para detektif adalah tentang jaringan pembunuhan dan penipuan. Ketika penyelidikan makin mendekati akhir, Yoobin berhasil mendeteksi bahwa sebenarnya Han Junho si tersangka, sebenarnya bukan pelaku utama pembunuhan.

Tim Jatanras lagi-lagi harus mempercayai Yoobin, walau bukti kuat belum mereka dapatkan. Tim pun mulai fokus menyelidiki lebih detail.

Beruntung bahwa kali ini mereka bisa mengungkap rangkaian bukti yang mengarah pada tersangka utama, Prof. Sim.

Tim juga menemukan bahwa kemungkinan pembunuh Jung Hyunjoo dan Detektif Jung bisa saja dilakukan oleh orang yang sama.

Tes DNA kemudian dilanjutkan untuk menemukan garis hubung antara Hyunwoo dengan kasus tersebut. Apakah Hyunwoo juga harus bertanggung jawab, setelah ia diketahui melakukan pertemuan dengan Prof. Sim.

Pada akhirnya tim berhasil menangkap Prof. Sim sebagai pelaku kejahatan itu, dengan memakai semprotan merica.

Lalu kabar baiknya, detektif Jung sembuh dan kembali bergabung dengan tim. Mereka menggelar makan bersama untuk merayakannya. Namun Yoobin ditransfer menjadi pemimpin di departemen kejahatan keuangan dan harus meninggalkan tim Jatanras.

Setahun setelah Yoobin meninggalkan tim, ia ditawari komisaris Hee-ryong yang ingin membentuk tim khusus baru. Yoobin lalu mengusulkan nama tim Jatanras yang dulu. Mereka kembali menjadi satu tim lagi.

Apakah Drama Seoul Busters Season 2 akan Diproduksi?

Episode akhir dari drakor Seoul Busters tidak meninggalkan kasus yang menggantung, alias happy ending. Seluruh tim dan pimpinan mereka, Dongbang Yoo Bin juga kembali menjadi satu tim setelah sempat terpisah selama satu tahun.

Namun karena jalan cerita yang seru serta kelucuan yang ditampilkan tim Jatanras saat menyelesaikan kasus-kasus mereka, penonton sebagian berharap adanya season 2.

Terkait hal itu, belum ada pemberitaan yang jelas dan konfirmasi mengenai kemungkinan produksi Seoul Busters Season 2. Kita tunggu saja kabar lebih lanjut dari tim produksi drama tersebut.

Link Streaming Nonton Drakor Seoul Busters Sub Indo

Untuk menyaksikan seluruh episode lengkap drama ini, Anda bisa mengakses platform Disney Plus Hotstar. Pastikan Anda telah menjadi anggota dan membeli paket berlangganan yang tersedia.

Tautannya tersedia di bawah ini untuk mengunduh drakor tersebut:

Nonton Drakor Seoul Busters

Baca juga artikel terkait DRAKOR atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yandri Daniel Damaledo