tirto.id - FIFA atau Federasi Sepak Bola Internasional pada Kamis (4/10/2018) resmi membuka program pendidikan untuk FIFA Master edisi ke-20.
Program pendidikan ini akan diselenggarakan di tiga Universitas di Eropa, yaitu De Montfort University (Inggris), SDA Bocconi School of Management (Italia), dan The University of Neuchatel (Swiss).
Program yang diadakan selama satu tahun ini menggabungkan pendidikan akademis di kelas dan studi kasus praktis oleh dosen tamu disertai program kunjungan lapangan.
FIFA Master akan fokus pada tiga aspek kunci yang saling terkait dari humaniora olahraga, manajemen, dan hukum. Lulusan dari program ini juga akan menjadi anggota dari FIFA Master Alumni Association (FMA).
Kualifikasi untuk mengikuti Program FIFA Master di antaranya, menyelesaikan program pendidikan di universitas segala jurusan, skor TOEFEL minimum 100 Internet Based Test atau skor IELTS minimum 7,5, mempunyai pandangan tentang dunia internasional, dan memiliki pengalaman kerja secara profesional.
Adapun FIFA Master merupakan Master FIFA dalam Manajemen, Hukum, dan Humaniora Sport, sebuah program eksekutif olahraga pascasarjana satu tahun yang diadakan sejak tahun 2000. Program ini diikuti 30-32 mahasiswa.
Sebagian besar dari lulusan ini berkecimpung dalam dunia olahraga. Beberapa federasi sepakbola diantaranya FIFA, UEFA, AFC, maupun FIGC sudah mempekerjakan mereka. Di beberapa klub-klub juga bisa ditemukan alumni dari program ini (Juventus, Barcelona, Manchester City), dan juga lembaga olahraga lainnya seperti IOC.
Pendaftaran FIFA Master edisi ke-20 akan ditutup pada Jumat, 11 Januari 2019 mendatang. Bagi siapa saja yang berminat mengikuti program pendidikan tersebut dapat mendaftar secara daring melalui tautan berikut ini.