Menuju konten utama

OPPO R11 dan A57 Raih Penjualan Terbaik di Dunia

Dua produk OPPO,  OPPO R11 dan A57 meraih penjualan terbaik di dunia versi Counterpoint Market Pulse.

 OPPO R11 dan A57 Raih Penjualan Terbaik di Dunia
Media Engagement Oppo Indonesia, Aryo Meidianto (kiri) menggunakan fitur kamera produk terbaru F1s pada kegiatan Oppo Selfie Tour 201. ANTARA FOTO/Dewi Fajriani.

tirto.id - OPPO R11 dan A57 meraih posisi ketiga dan keempat pada laporan Counterpoint Market Pulse untuk penjualan model terbaik di bulan Juli 2017. OPPO R11 menjadi pendongkrak popularitas OPPO di tahun ini, kendati perangkat tersebut tidak hadir di Indonesia. Sedangkan A57 sendiri hadir di Indonesia mulai 26 April 2016.

"A57 memang menjadi salah satu perangkat smartphone favorit pilihan konsumen Indonesia. Posisi penjualannya berada persis di bawah OPPO F3, perangkat ini banyak terjual di kota-kota yang memiliki banyak anak muda yang aktif bersosial media seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya, Perangkat ini menghadirkan kesesuaian antara spesifikasi tinggi, kualitas kamera yang baik dan harga yang menarik," ujar Alinna Wenxin, Marketing Director OPPO Indonesia, dalam siaran pers, Kamis (7/9/2017).

Sebagai seri yang mengusung kekuatan kamera selfie, A57 membawa kamera depan 16 Megapixel yang dilengkapi beautify 4.0. Sedangkan kamera utamanya mengusung sensor Sony IMX 258 dengan besaran 13 Megapixel yang dilengkapi fitur 5 lapisan lensa, PDAF dan diafragma F/2.2.

Mengusung internal 32GB, OPPO memastikan perangkat ini tercukupi untuk menampung hasil foto selfie pengguna. Performa perangkat ini didukung oleh prosesor octa-core 64 bit Snapdragon 435, RAM 3GB dan kapasitas baterai sebesar 2.900 mAh. Tidak lupa sisi keamanan OPPO menyematkan finger print berjenis solid-state seperti pada F3. Tak heran jika di beberapa negara menyebut perangkat ini sebagai F3 Lite.

Di Indonesia angka penjualan A57 cukup baik. Berada percis di bawah perangkat paling populer OPPO, F3, A57 banyak di incar oleh konsumen muda OPPO di luar Jakarta. Kehadiran warna hitam perangkat ini menjadi pendongkrak faktor popularitas A57 di kalangan anak muda. Harga perangkat ini cukup menarik, dilepas dengan harga 2.8 juta, di Indonesia, A57 hadir dalam warna gold dan black.

OPPO adalah merek ponsel kamera yang dinikmati oleh kaum muda di seluruh dunia. Selama 10 tahun terakhir, OPPO telah menetapkan fokus pada produksi ponsel kamera, sambil berinovasi melalui terobosan pada teknologi fotografi. OPPO merupakan pionir tren selfie dan fitur percantik wajah, menjadi merek pertama yang meluncurkan ponsel dengan kamera depan 5MP dan 16MP. OPPO juga menjadi merek pertama untuk mengenalkan sistem kamera berputar otomatis, fitur Ultra HD dan teknologi kamera ganda 5x zoom. Seri Selfie Expert F – series yang diluncurkan pada 2016 merubah tren selfie pada industri smartphone.

Pada 2016, OPPO secara global menduduki peringkat nomor 4 dunia, menurut IDC. Dan hari ini, OPPO memberikan pengalaman fotografi smartphone yang terbaik kepada lebih dari 200 juta orang muda di dunia.

Baca juga artikel terkait SMARTPHONE atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Teknologi
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH