tirto.id - Kompetisi Reality TV Squid Game: The Challenge episode 6-9 sudah di rilis pada Rabu, 29 November 2023 lalu. Acara yang diadaptasi dari drakorSquid Game (2021) ini bisa disaksikan dengan subtitle bahasa Indonesia di Netflix.
Squid Game: The Challenge merupakan acara kompetisi yang gambaran permainannya mirip seperti Squid Game asli. Perlu diketahui, film Korea Selatan itu menghasilkan banyak pertumpahan darah akibat kekalahan masing-masing pesertanya.
Adapun saat ini Squid Game: The Challenge dibuat lebih realistis dibandingkan fantasi. Kontestan memang berjuang untuk memperebutkan uang, namun tidak sampai mempertaruhkan nyawanya masing-masing.
Reality show tersebut diisi oleh total 456 pemain. Setiap orang yang hadir menjadi kontestan dinilai sebesar 10 ribu dolar AS. Dengan begitu, total jika dikali dengan seluruh jumlah personel menjadi 4,56 juta dolar AS.
Berhubungan dengan acara ini, terdapat Studio Lambert dan The Garden yang menjadi perusahaan produksinya.
Adapun produsernya mencakup John Hay, Tim Harcourt, Anna Kidd, Toni Ireland, Stephen Yemoh, Nicola Brown, dan Nia Yemoh.
Sinopsis Squid Game: The Challenge
Reality competition berjudul Squid Game: The Challenge sudah menayangkan secara total 9 episode. Adapun pada 6 Desember mendatang akan ditampilkan episode terakhirnya, yaitu episode 10.
Bagian 1-5 pertama-tama dirilis di Netflix pada 22 November 2023. Pada episode pertama tersebut ditunjukkan bagaimana aksi para kontestan dalam permainan “Red Light, Green Light”.
Total ada 259 orang yang terpaksa menghilang namanya dari panggung Squid Game: The Challenge. Episode kemudian dilanjutkan dengan “The Man with the Umbrella”, “War”, “Nowhere to Hide”, dan “Trick or Treat”.
Kemudian, disusul episode 6-9 yang ditayangkan mulai 29 November kemarin. Acara Squid Game: The Challenge tercatat sudah menyuguhkan penampilan permainan “Circle of Trust” pada tanggal tersebut.
Pada episode 9 itu, masing-masing kontestan diberikan penutup mata. Ketika bahu seseorang ditepuk, orang tersebut harus memindahkan sebuah kotak ke pemain lain yang ingin dieliminasi olehnya.
Setelah itu, mereka semua mulai membuka penutup mata dan menebak siapa yang memindahkan kota. Jika jawabannya salah, orang yang melakukan tebakan akan disingkirkan. Seandainya benar, pertanyaan itu pun dianggap tak valid.
Permainan tersebut setidaknya menghilangkan sejumlah 6 pemain, yaitu nomor 278 (Ashley), 019 (Amanda), 051 (Rose Mary), 355 (Hallie), 429 (Elliot), dan 418 (Roland).
Episode berikutnya akan menampilkan 016 (Sam), 287 (Mai), dan 451 (Phil). Mereka akan bertarung di episode 10 yang bertajuk “One Lucky Day”.
Link Nonton Squid Game: The Challenge Eps 6-9 Sub Indo
Anda bisa menonton Squid Game: The Challenge episode 6-9 dengan subtitle bahasa Indonesia di Netflix. Adapun berikut ini tautan yang dapat Anda akses untuk menyaksikannya.
Link Nonton Squid Game: The Challenge Eps 6-9 Sub Indo di Netflix
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yandri Daniel Damaledo