tirto.id - Serial berjudul Bad Guys sudah tayang di layanan streaming Vidio sejak 21 Februari 2025. Series yang berlatar kriminal dengan bertema Indonesia rilis setiap hari Jumat. Episode 9 Bad Guys berjudul Serigala Berbulu Domba, sudah dapat disaksikan di Vidio secara reguler pada Jumat (11/4/2025).
Serial Bad Guys merupakan adaptasi dari drama Korea yang berjudul sama. Bad Guys mengangkat tema kejahatan, moralitas, dan dilema keadilan, serial ini menyuguhkan cerita penuh aksi dan intrik gelap yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mengajak penonton berpikir.
Serial ini disutradarai oleh Andibachtiar Yusuf dan diproduksi BASE Entertainment berkolaborasi dengan CJ ENM Hong Kong Limited. Bad Guys hadir dengan pendekatan lokal yang kuat, menjadikan konflik dan karakter terasa nyata dan dekat dengan kehidupan masyarakat urban Indonesia.
Para pemain yang hadir merupakan para aktor dan aktris yang sudah tidak asing didengar oleh penonton Indonesia seperti, Oka Antara, Dwi Sasono, Randy Pangalila, Omara Esteghlal, dan Maudy Effrosina, BAD GUYS bukan hanya menjanjikan kualitas akting yang mumpuni, tetapi juga chemistry kuat antar karakter yang memperkaya dinamika cerita.
Serial ini mengikuti kisah Jaka, seorang polisi yang muak dengan sistem hukum yang tumpul terhadap kekuasaan. Dalam keputusasaan, ia mengambil keputusan ekstrim yaitu merekrut tiga narapidana berbahaya untuk membantunya membasmi kejahatan yang tak bisa disentuh hukum. Serial yang terdiri dari 10 episode ini akan rilis setiap Jumat. Episode 9 dari Bad Guys tentu akan sangat dinantikan pada penonton, karena semakin dekat dengan penyelesaian akhir.
Spoiler Singkat Serial Bad Guys Episode 9
Di episode 9 cerita makin menegangkan dan emosional. Fokus utama episode ini adalah Jaka, detektif yang memimpin tim Bad Guys yang dibebaskan dari penjara untuk membantu menyelesaikan kasus kejahatan. Tapi, episode ini mengungkap motivasi pribadi Jaka yang selama ini tersembunyi Jaka sebenarnya sedang mencari tahu siapa pelaku pembunuhan putrinya sendiri.
Jaka dan tim sedang menyelidiki pembunuhan berantai yang brutal. Tapi kali ini, mereka menemukan pola baru yang mirip dengan cara putri Jaka dibunuh beberapa tahun lalu. Ini membuat Jaka yakin bahwa pembunuhan-pembunuhan yang terjadi sekarang ada hubungannya dengan kematian anaknya.
Pada episode ini juga kita diperlihatkan flashback tentang Jaka bersama anaknya. Dari sini terlihat bahwa hubungan mereka sempat renggang karena Jaka terlalu sibuk bekerja sebagai polisi. Jaka merasa bersalah karena tidak bisa melindungi putrinya saat ia dibunuh. Rasa bersalah ini mendorongnya untuk semakin berambisi menyelesaikan kasus ini, walaupun caranya mulai menyimpang dari aturan hukum.
Selama penyelidikan, Jaka menemukan bukti baru yang mengarah pada seseorang dari kalangan polisi sendiri. Ini artinya, ada kemungkinan bahwa pembunuh anaknya dulu adalah perbuatan orang dalam.
Kepercayaan di dalam tim juga sudah mulai goyah,situasi jadi makin rumit karena para anggota tim ini adalah mantan narapidana. Mereka punya masalah masing-masing, dan sulit untuk saling percaya sepenuhnya.
Link Nonton Streaming Serial Bad Guys Episode 9
Bagi kamu yang penasaran dari kelanjutan cerita Jaka dan tim Bad Guys, dapat diakses melalui layanan streaming Vidio. Kamu harus berlangganan terlebih dahulu untuk menonton Bad Guys. Berikut ini tautan untuk menyaksikan Bad Guys.
Penulis: Muhammad Riezky Suryanto
Editor: Wisnu Amri Hidayat