Menuju konten utama

Nonton Drakor When the Phone Rings Eps 11 Sub Indo & Spoilernya

Jadwal tayang When the Phone Rings eps 11 sub Indo pada 3 Januari 2024. Simak spoiler dan link streaming When the Phone Rings eps 11 sub Indo.

Nonton Drakor When the Phone Rings Eps 11 Sub Indo & Spoilernya
When The Phone Rings. foto/asianwiki

tirto.id - Drakor When the Phone Rings episode 11 tayang hari Jumat, 3 Januari 2025 apabila tidak terjadi perubahan jadwal dari saluran MBC. When the Phone Rings Sub Indo bagi pemirsa tanah air tersedia melalui tayangan relay di platform berbayar Netflix.

Pemeran utama pria drama bergenre romantis thriller ini adalah aktor Yoo Yeon Seok, dengan karakter sebagai Baek Sa-Eon. Baek Sa-Eon bekerja sebagai juru bicara kepresidenan termuda yang memiliki latar belakang keluarga politikus ternama Korea.

Sedangkan pemeran utama wanita When the Phone Rings dipercayakan pada aktris Chae Soo-bin. Dia memainkan karakter Hong Hee-Ju, gadis tuna wicara yang menjadi bisu usai usai kecelakaan menimpanya.

Drama When the Phone Rings merupakan adaptasi web novel Korea dengan tajuk “The Number You Have Dialed," karya Geon Eomul Nyeo. Versi dramanya diproduksi dengan arahan dari sutradara Park Sang Woo, sementara skenario ditulis oleh Kim Ji Woon.

Series 12 episode ini bercerita tentang rumah tangga Baek Sa Eon dan Hong Hee Ju yang awalnya terjadi karena perjodohan. Alasan politik menjadi hal utama di balik pernikahan hambar mereka berdua. Namun suatu tragedi mengubah kisah rumah tangga pasangan ini menjadi lebih berwarna dan dipenuhi konflik yang sampai mengancam nyawa.

Spoiler Drakor When the Phone Rings Episode 11 Pekan Ini

Pada episode 10 When the Phone Rings, rahasia masa lalu Baek Sa Eon terkuak sehingga identitas aslinya telah diketahui oleh Hong Hee Ju. Walau demikian, Hee Ju tetap bertekad melindungi suaminya dari kejaran Baek Sa Eon yang asli.

Sosok asli Baek Sa Eon adalah penculik yang membawa Hong Hee Ju dan memiliki nomor telepon 406. Baek Sa Eon asli menjadi korban kekejaman kakeknya, Baek Jang Ho yang tak ingin memiliki cucu dengan kondisi tidak normal.

Kakeknya lalu berencana membunuh Sa Eon dengan membenamkan ke danau saat masih kecil. Namun Sa Eon ditolong oleh Juan pemilik toko pemancingan.

Karena dendam sebab posisinya sebagai putra Baek Euy Yong diambil alih, maka Baek Sa Eon asli ingin membunuh Baek Sa Eon palsu.

Di akhir episode 10, kondisi makin genting saat Sa Eon asli hadir pada acara peringatan kematian Baek Jang Ho secara diam-diam, lalu menculik Hong Hee Ju. Hee Ju yang ingin melindungi suaminya lalu nekat menabrakkan mobil yang dikendarai hingga tenggelam di laut.

Anehnya jasad Hee Ju dan Sa Eon tidak ditemukan di lokasi kejadian hingga membuat Sa Eon palsu merasa frustasi. Dia lantas membuat pernyataan di televisi, bahwa ia bukan putra kandung calon presiden Baek Euy Yong. Tujuannya untuk memancing munculnya Sa Eon yang asli.

Cerita When the Phone Rings episode 11 akan membahas siapa sebenarnya ayah kandung Baek Sa Eon, yang diduga merupakan anak haram dari kakeknya sendiri, Baek Jang Ho.

Keberadaan Hee Ju mulai terdeteksi setelah polisi berhasil melacak GPS yang dipasang sebelumnya oleh Park Dae Jo. Berhasilkah Hee Ju diselamatkan?

Link Streaming Nonton Drakor When the Phone Rings Sub Indo

Kelanjutan drama When the Phone Rings episode 11 dapat disaksikan melalui platform Netflix pada Jumat, 3 Januari 2025 dengan subtitle Indonesia. Pastikan untuk menjadi member dan membayar biaya berlangganan.

Untuk menonton drama When the Phone Rings eps 11 sub Indo, sila klik tautan berikut: Link Nonton Drakor When the Phone Rings.

Baca juga artikel terkait DRAKOR atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Addi M Idhom