tirto.id - The Heavenly Idol merupakan drama Korea (drakor) bergenre komedi romantis dan fantasi yang diadaptasi dari webtoon bertajuk Holy Idol karya Sin Hwa Jin. Drakor yang tayang melalui stasiun televisi kabel tvN ini juga bisa disaksikan melalui platform streaming VIU. Adapun episode pertama The Heavenly Idol tayang 15 Februari 2023.
The Heavenly Idol atau yang dikenal juga dengan The Highest Priest Lembrary ditulis naskahnya oleh Lee Cheon Geum yang berkolaborasi dengan sutradara Park So Yeon dan Lee So Yoon.
The Heavenly Idol dikemas dalam 12 episode yang berdurasi sekitar 70 menit tiap episodenya. Drakor ini berpusat pada karakter utama Woo Yeon Woo yang berperan sebagai member idol yang tidak terkenal, tetapi tiba-tiba kerasukan sosok Dewa dan Kim Dal yang merupakan manajer grup idol tersebut.
Sinopsis Lengkap Drakor The Heavenly Idol
Sinopsis drakor The Heavenly Idol bermula saat seorang Dewa bernama Lembrary Pontifex (Kim Min Kyu) bertarung melawan iblis. Saat pertarungan berlangsung, ia dipindahkan ke dunia lain dan tanpa sadar menemukan dirinya dalam tubuh Woo Yeon Woo di sebuah asrama kecil.
Woo Yeon Woo merupakan salah satu member grup idol Wild Animal. Grup idol ini sudah meniti karier selama kurang lebih tiga tahun, tetapi tidak terkenal dan bahkan hampir bubar.
Setelah 9 jam berlalu, Pontifex Lembrary mau tak mau harus melakukan perform di atas panggung bersama Wild Animal. Bahkan siaran itu dilakukan secara live di sebuah stasiun penyiaran.
Saat musik mulai diputar, Pontifex Lembrary yang ada dalam tubuh Woo Yeon Woo panik dan berteriak, "Saya tidak tahu cara menari". Aksi Woo Yeon Woo saat itu berhasil menarik perhatian orang-orang dan media.
Tak disangka, Woo Yeon Woo yang masih dirasuki Lembrary menjadi populer bersama grup Wild Animalnya. Dengan pesona dan sikap percaya dirinya, Lembrary kini harus terbiasa menjalani kehidupan sebagai idol terkenal dan menghadapi berbagai masalah seperti berurusan dengan kelompok agama dan iblis yang mengintainya.
Lantas bagaimana kisah selanjutnya? Apakah Lembrary bisa berhasil mengalahkan iblis yang mengintainya?
Daftar Pemain Drakor The Heavenly Idol
Dilansir AsianWiki, berikut ini merupakan daftar pemain drakor The Heavenly Idol.
Pemain utama:
- Kim Min Kyu sebagai Pontifex Lembrary, seorang dewa yang terbangun dalam tubuh seorang idol member Wild Animal, bernama Woo Yeon-woo
- Go Bo Gyeol sebagai Kim Dal, manajer grup idol Wild Animal sekaligus penggemar berat Woo Yeon-woo
- Lee Jang Woo sebagai Shin Jo Woon, perwakilan agensi entertainment RU E&M yang merupakan devil Lumena yang terbangun setelah 100 tahun yang menjadi sasaran Lembrary
Pemain pendukung:
- Cha Joo Yong sebagai Redlin, dewa yang menciptakan dunia lembrary yang bertugas menjaga batas antara dunia bawah dan dunia saat ini
- Ye Ji Won sebagai Im Seon Ja, presiden agensi entertainment LLL yang menaungi grup idol Wild Animal
- Hong Seung Beom sebagai Choi Jenong Seo, pemimpin dan sub-rapper grup idol Wild Animal
- Shin Myung Seung sebagai Hwang Tae In, vokalis utama grup idol Wild Animal
- Choi Hae Hyun sebagai Kasy, vokalis grup idol Wild Animal
- Shin Kyu Hyeon sebagai Cha Sol Jeong, member termuda dan penari utama grup idol Wild Animal
- Tak Jae Hoon sebagai Sun Woo Sil, artis senior yang membenci Woo Yeon Woo
- Lee Dal sebagai Kim Moo Rok, seorang PD di dunia entertainment
- Oh Jin Seok sebagai Oh Jung Shin, member termuda dari grup idol AX
- Kim Seo-Ha sebagai Maeng Woo Shin, seorang aktor terkenal
- Lee Woo Tae sebagai Vasily, penari utama grup idol Evil Boys
- Jang Young Nam sebagai Raja Yeomra, seorang Dewa dunia bawah dan dunia sekarang yang mengatur dan mengawasi nasib manusia
- Park Sang Nam sebagai Sa Gam Jae, road manager baru Wild Animal yang merupakan malaikat maut untuk mengawasi Woo Yeon Woo
- Baek Soe Bin sebagai Kepala Jang
- Wonjun sebagai Typhon, member termuda grup idol Evil Boys
- Ryu Seong Moo sebagai Hwan Shin, karakter misterius yang mengincar Lembrary
Link Streaming Nonton The Heavenly Idol Sub Indo di VIU
Anda bisa menyaksikan drakor The Heavenly Idol dengan subtitle bahasa Indonesia di VIU. Anda bisa mendaftar dan berlangganan paket sesuai kebutuhan. Berikut cara untuk bisa menonton drakor The Heavenly Idol di VIU:
- Buka aplikasi VIU di smartphone lalu daftar atau login menggunakan akun Facebook, Gmail, atau melalui nomor ponsel
- Setelah berhasil masuk ke akun VIU, klik tombol tiga garis yang berada di kiri atas tepat di samping logo VIU
- Kemudian klik “Mulai Berlangganan”
- Selanjutnya, akan ditampilkan berbagai pilihan paket VIU Premium menarik mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan dengan berbagai metode pembayaran berbeda. Setelah menentukan pilihan, klik “langganan”
- Di tahap akhir ini, pastikan terlebih dahulu bahwa seluruh detail informasi telah sesuai. Kemudian cek kembali metode pembayaran yang akan dilakukan. Jika semua sudah benar, klik “langganan”
Setelah proses berlangganan berhasil, Anda dapat segera menyaksikan drakor The Heavenly Idol di VIU baik melalui aplikasi maupun web browser. Bagi yang ingin menontonnya melalui browser, silakan kunjungi tautan berikut:
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Ibnu Azis