Menuju konten utama

Nonton Drakor Boyhood Eps 9-10 Sub Indo dan Spoilernya

Drama Korea Boyhood episode 9-10 tayang hari ini, 22 Desember 2023. Berikut spoiler dan link nonton drakor online.

Nonton Drakor Boyhood Eps 9-10 Sub Indo dan Spoilernya
Drakor Boyhood. FOTO/Asianwiki

tirto.id - Nonton drakor Boyhood episode 9-10 yang tayang pada Jumat, 22 Desember 2023 melalui platform Coupang Play, disiarkan tepat pukul 20.00 KST. Sayangnya untuk penikmat K-drama Tanah Air belum tersedia subtitle Indonesia di layanan tersebut.

Boyhood atau Once Upon a Boyhood dibintangi oleh Im Si Wan, member ZE:A yang saat ini lebih banyak dikenal sebagai aktor. Sebelumnya ia turut berperan dalam drama Strangers From Hell, Reply 1997, Run On, Missing the Other Side hingga Squid Game 2.

Si Wan memerankan tokoh siswa SMA bernama Jang Byeong-tae yang hidup di Kota Onyang, Propinsi Chungcheong Selatan, Korea.

Byeong tae kerap dirundung oleh siswa nakal di sekolahnya karena kepribadiannya yang lugu dan polos, serta berasal dari keluarga kurang sejahtera. Setiap hari keinginan Byeong tae hanya satu, yakni lepas dari perundungan dan hidup dengan tenang.

Saat Byeong tae pindah sekolah ke kota Buyeo, dirinya mendadak mendapat perlakuan baik dari para siswa nakal di sekolah tersebut. Ternyata mereka salah paham, mengira Byeong tae adalah Gyeong tae, petarung dengan julukan Macan Putih yang juga baru pindah ke Buyeo.

Hal itu memicu kemarahan Gyeong tae yang pada akhirnya menyadari kekeliruan tersebut. Byeong tae lalu menjadi bulan-bulanan dan kembali dirundung.

Dikemas menjadi 10 episode, Boyhood adalah hasil arahan Lee Myoung-woo, sutradara drama The Fiery Priest (2020).

Daftar Pemain Drakor Boyhood

Berikut ini selengkapnya nama-nama pemeran dalam drama yang memulai proses pengambilan gambar sejak Juni 2023 ini:

  • Im Si Wan sebagai Jang Byeong Tae
  • Lee Sun Bin sebagai Park Ji Young
  • Lee Si Woo sebagai Jung Kyeong Tae
  • Kang Hye Won sebagai Kang Sun Hwa
  • Seo Hyun Chul sebagai Ayah Byeong tae
  • Joo In Young sebagai ibu Byeong tae
  • Jung Min Jun sebagai Byeong tae kecil, dll.

Spoiler Lengkap Drakor Boyhood Episode 9-10 Pekan Ini

Episode sebelumnya, Sun Hwa menyelamatkan Ji Young dan Byeong tae yang sedang dihajar oleh Gyeong tae. Dia membiarkan Gyeong tae menciumnya, hingga Macan Putih itu kemudian bersedia melepaskan Ji Young yang babak belur.

Selanjutnya proses latihan demi mendapatkan tubuh yang kuat bagi Byeong tae ternyata tidak semudah itu. Ia pada dasarnya suka mengeluh dan malas sehingga Ji Young perlu mengeluarkan usaha lebih, demi membentuk otot Byeong tae.

Usai melihat Ji Young dihajar, ternyata membuat kesadaran Byeong tae makin terbuka. Ia mulai mendapat pencerahan untuk berlatih lebih keras.

Lalu sepertinya Sun Hwa mulai menyadari bahwa ia menyukai Byeong tae yang baik, walau tidak pandai bertarung seperti Gyeong tae. Apakah akan ada cinta segitiga antara Ji Young, Sun Hwa dan Byeong tae?

Link Streaming Nonton Drakor Boyhood di Coupang Play

Kisah kelanjutan drakor Boyhood dapat disaksikan setiap Jumat malam di platform Coupang Play. Berikut ini adalah tautan yang akan membawa Anda ke laman yang menayangkannya:

Link Streaming Nonton Drakor Boyhood

Baca juga artikel terkait DRAKOR atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yantina Debora