tirto.id - Anime Jujutsu Kaisen akan menayangkan episode 21 yang ditayangkan pada 6 Maret 2021 di iQIYI pada pukul 09.00 WIB dengan judul "Jujutsu Koshien".
Kisah Jujutsu Kaisen dimulai dari sosok Yuji Itadori, siswa SMA yang sengaja tidak masuk klub lari dan memilih klub penelitian ilmu gaib. Di klub barunya, hanya ada 3 orang, yang merupakan batas anggota minimum klub di SMA, yaitu Itadori sendiri, Sasaki, dan Iguchi.
Suatu ketika, Itadori bertemu dengan Megumi Fushiguro, siswa kelas 1 Tōkyō Toritsu Jujutsu Kōtō Senmon Gakkō (Jujutsu High). Dari pertemuan ini, Itadori memahami di dunia ini ada jurei (kutukan) di sekitar manusia yang terbentuk dari energi terkutuk (juryoku), energi negatif yang muncul dari manusia.
Fushiguro memberitahu ada jimat kelas tinggi di sekolah Itadori. Hal ini terungkap setelah teman-teman Itadori di Klub Ilmu gaib membuka segel jimat tersebut, berupa jari membusuk, yang membuat jurei-jurei datang ke sekolahnya.
Demi menyelamatkan semua orang, Itadori menelan jimat tadi, yang ternyata adalah jari Sukuna, sang raja jurei. Akibatnya di dalam tubuh Yuji, ada dirinya dan ada Ryomen Sukuna sekaligus. Menurut legenda, Sukuna adalah iblis yang menyerupai manusia dengan 4 tangan. Para penyihir pada eranya tidak bisa mengusirnya sehingga memotong 20 jarinya dan menyimpan satu-satu sebagai jimat terkutuk. Salah satu jari itulah yang dimakan Yuji.
Normalnya Sukuna yang akan mengendalikan tubuh Yuji. Namun, kenyataannnya berbeda Yuji tetap mampu mengontrol dirinya. Oleh karenanya, Satoru Gojo, guru Megumi Fushiguro, membawa Yuji ke Jujutsu High.
Dengan keberadaan Sukuna dalam tubuhnya, posisi Yuji sebenarnya harus menerima hukuman mati. Namun, hukuman itu ditangguhkan sampai ia bisa menelan total 20 jari Sukuna yang berarti mengakhiri hidupnya sendiri.
Episode 20 yang di tayangkan minggu lalu, Yuji dan Aoi melawan Hanami yang sulit sekali mereka kalahkan. Berbagai teknik ilmu sihir mereka keluarkan, tapi Hanami masih tetap bisa mempertahankan dirinya. Bahkan ketika Yuji menyerang Hanami dengan "Black Flash" tiga kali berturut-turut, Hanami masih mampu mempertahankan dirinya.
Namun saat ditengah pertarungan mereka, Gojo tiba-tiba muncul di atas mereka dan mengambang memperhatikan keadaan sekitar, bermaksud untuk siapa dulu yang akan dia habisi. Gojo pun memilih Juzo sebagai musuh pertama yang akan dia hadapi, namun ketika Gojo mengeluarkan tekniknya, Gakuganji langsung mencegah Gojo untuk membunuh Juzo.
Juzo pada saat itu terluka parah akibat dari serangan Gojo tapi untungnya masih hidup. Gakukanji hanya bisa menghela nafasnya melihat keadaan yang terjadi didepan matanya itu.
Sementara itu Gojo langsung menyusun strategi untuk bisa membantu Yuji dan Aoi. Tapi karna jaraknya yang agak jauh dari posisi Yuji, Gojo pun langsung mengeluarkan teknik "Hollow Purple" dan mengarahkannya ke Hanami. Seketika saja, Hanami yang mencoba untuk kabur akhirnya bisa dikalahkan.
Sementara itu Mahito berhasil mencuri jari terkutuk Sukuna dan menyatakan bahwa misinya telah berhasil.
Episode 21 pekan ini, Gojo yang mengalahkan Hanami dengan jurus "Hollow Purple" miliknya terlihat sekarat dan Mahito membantunya. Mahito dan Suguru pun memikirkan rencana mereka berikutnya agar Mahito bisa mencuri jari Sukuna tanpa diketahui oleh Gojo.
Di Sekolah Jujutsu, Ijichi menarik kesimpulan jika Mahito terlihat dalam penyerangan yang telah terjadi dan telah di konfirmasi juga bahwa Mahito telah mencuri barang terkutuk. Sekolah pun ragu apakah mereka akan tetap melaksanakan "Goodwill Event" atau tidak.
Namun Goodwill Event rupanya tetap diadakan tapi kali ini dengan tema pertandingan bisbol yang diikuti oleh 2 sekolah untuk melihat skor akhir para siswa. Pada awalnya Gojo ragu untuk melanjutkan acara ini ketika berhadapan langsung dengan para siswa.
Aoi rupanya mengemukakan pendapatnya tentang acara itu dan kenapa mereka harus melakukannya. Hasilnya, para siswa setuju dengan pandangan Aoi dan mereka pun bersiap untuk acara berikutnya yang akan mereka lakukan.
Pertandingan bisbol antara dua sekolah pun dimulai dan semua siswa menampilkan kemampuan mereka masing-masing. Pada pertandingan ini, tentu saja kerja sama tim harus didahulukan agar mereka bisa mencapai kemenangan.
Siapa kah yang akan menang pada pertandingan bisbol ini?
Cara Streaming di iQIYI
Melalui situs web:
1. Masuk ke website iQIYI.
2. Pilih kategori "Anime" lalu klik Jujutsu Kaisen.
3. Anda bisa langsung menikmati anime Jujutsu Kaisen dan memilih subtitle yang tersedia.
Melalui Android atau iOS:
1. Bukalah aplikasi iQIYI yang sudah terinstall.
2. Pilih kategori "Anime" dan pilih "Jujutsu Kaisen".
3. Anime bisa segera ditonton.
Penulis: Binar Ajeng
Editor: Yulaika Ramadhani