Menuju konten utama
Copa America 2019

Nestor Pitana Jadi Wasit Laga Pembuka Copa America 2019

Nestor Pitana ditunjuk menjadi wasit dalam laga pembuka Copa America 2019 antara Brasil vs Bolivia pada Sabtu (15/6/2019).

Nestor Pitana Jadi Wasit Laga Pembuka Copa America 2019
Wasit Nestor Pitana berbicara dengan Mario Mandzukic dan Danijel Subasic pada pertandingan Final Piala Dunia 2018 antara Timnas Perancis vs Timnas Kroasia di Luzhniki Stadium, Moskow, Rusia, Minggu (15/07/2018). AP Photo/Matthias Schrader

tirto.id - Komisi wasit CONMEBOL secara resmi menunjuk Nestor Pitana sebagai wasit dalam pertandingan pembuka Copa America 2019 antara tuan rumah Brasil vs Bolivia pada Sabtu (15/6/2019) pukul 07.30 WIB di Estadio Morumbi, Sao Paulo.

Pria bernama lengkap Nestor Fabian Pitana pernah menjadi wasit pada laga kualifikasi Piala Dunia 2014 zona CONMEBOL dan Copa America 2015. Wasit yang pernah berprofesi sebagai aktor itu juga menjadi pengadil pertandingan pembuka Piala Dunia 2018 dan laga final Piala Dunia 2018.

Dia tercatat sebagai wasit kedua yang pernah memimpin laga pembukaan dan final sebuah ajang Piala Dunia selain Horacio Elizondo pada Piala Dunia 2006 Jerman. Kedua wasit tersebut berasal dari Argentina.

Pitana memimpin laga pembuka antara tuan rumah Rusia melawan Arab Saudi yang dimenangkan Rusia dengan skor 5-0. Dia kembali ditunjuk FIFA untuk memimpin partai final antara Prancis vs Kroasia yang dimenangkan Le Bleus.

Selain terkenal di pertandingan-pertandingan akbar, pria kelahiran 17 Juni 1975 tersebut juga tenar dengan keputusan kontroversialnya. Salah satu contohnya dalam pertandingan leg kedua 8 besar Copa Sudamericana 2014 antara Estudiantes melawan River Plate, Pitana menganulir 2 gol sah pemain Estudiantes. River berhasil lolos dengan agregat skor 5-3.

Kasus lainnya terjadi pada tahun 2015, Pitana diberikan sanksi larangan tampil di laga karena membiarkan pelanggaran keras yang dilakukan oleh pemain River Plate, Funes Mori, dengan menyikut pemain Rosario Central, Ruben Castro.

Copa America 2019 ini akan menjadi edisi pertama kalinya menggunakan teknologi Video Assistant Referee (VAR). Mengutip laman resmi Copa America, ada 56 wasit dan asisten wasit yang telah menjalani pelatih menggunakan VAR. Dari jumlah tersebut, 46 di antarnya dipanggil langsung oleh CONMEBOL, 12 lainnya undangan.

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Iswara N Raditya