Menuju konten utama

MotoGP Misano 2017: Marquez Tercepat di Sesi Latihan Ke-3

Marquez memimpin dengan catatan waktu 1 menit 33 detik.

MotoGP Misano 2017: Marquez Tercepat di Sesi Latihan Ke-3
Pembalap Honda MotoGP Marc Marquez [REUTERS/Heino Kalis]

tirto.id - Marc Marquez dari Tim Repsol Honda memimpin di sesi latihan ketiga di Misano World Circuit Marco Simoncelli, hari ini Sabtu (9/9/2017) dengan catatan waktu 1 menit 33 detik. Hasil ini membuat Marquez memegang kendali di sesi kualifikasi. Posisi kedua ditempati Tim Movistar Yamah Maverick Vinales. Sementara posisi ketiga diraih Tim Octo Pramac Racing Danillo Petrucci dengan laptime dari hari pertama.

Kedudukan Andrea Dovizioso di posisi keempat digeser oleh Cal Crutchlow (Tim LCR Honda) yang membuat banyak perubahan dibandingkan dengan sesi latihan sebelumnya. Sementara Dovizioso mengunci peringkat lima besar. Dani Pedrosa lolos dengan aman dan berhak menduduki peringkat keenam.

Jorge Lorenzo, yang juga banyak mengalami perkembangan, menduduki peringkat ketujuh dan mampu mendahului Johann Zarco dari Tim Monster Yamaha Tech 3 yang sempat terjatuh di sesi latihan ini. Pembalap motor asal Perancis ini di latihan sebelumnya juga sempat jatuh, namun ia lolos dari bahaya di kedua kecelakaan itu.

Tim Ducati Michele Pirro melaju di urutan kesembilan, hasil ini lebih buruk dibandingkan sesi latihan sebelumnya. Namun ia tampil bagus saat menjalani Wild Card untuk Borgo Panigale pada Jumat (8/9/2017) waktu setempat. Aleix Espargaro dari Aprilia Racing Team Gresini tampil membaik, ia mampu mengambil peringkat kesepuluh dan mengalahkan Andrea Iannone (Tim Suzuki Ecstar), yang akan menuju ke Q1.

Tito Rabat (EG 0,0 Marc VDS) yang di sesi latihan sebelumnya mampu meraih peringkat sepuluh besar, tidak mampu mempertahankan posisinya di sesi latihan kali ini. Hal serupa juga dialami Jonas Folger dari Monster Yamaha Tech 3 tidak dapat menggerakkan timesheets.

Sebelumnya, di sesi latihan kedua, posisi puncak diduduki oleh Danillo Petrucci. Dia mengungguli dua favorit juara MotoGP 2017, Maverick Vinales dan Andrea Dovizioso. Sementara Marquez di sesi latihan pertama harus puas berada di posisi kelima.

Marquez memimpim di sesi latihan pertama. Ia mengalahkan tim Ducati, Michele Pirro dan Andrea Dovizioso yang berada di posisi kedua dan ketiga.

Baca juga artikel terkait MOTOGP atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Olahraga
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra