tirto.id - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono kembali terpilih sebagai Ketua Umum Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) periode 2021-2025. Ia terplih secara aklamasi dalam musyawarah nasional virtual, Sabtu (27/2/2021).
"Semoga saya bisa melayani dengan lebih baik lagi dengan kerja sama lebih erat dalam menjaga dan mempertahankan prestasi dayung Indonesia,” kata Basuki dalam keterangan tertulis, mengutip Antara. "Saya harap peserta dapat mengikuti seluruh kegiatan dengan serius dan fokus sehingga menghasilkan yang terbaik untuk olahraga dayung mendatang menuju Olimpiade 2032," tambahnya.
Basuki telah menjabat sejak 2016. Ketika itu dia dilantik Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) saat itu, Mayjen TNI (Purn) Tono.
Pemilihan hari ini sekadar formalitas karena kemarin 26 pengurus PODSI provinsi telah sepakat memilih Basuki. Mereka menilai Basuki memenuhi harapan seluruh pelaku dan pegiat dayung Indonesia.
Basuki juga diberikan tanggung jawab sebagai Ketua Tim Formatur kepengurusan PB-PODSI dan akan menyusun kepengurusan lengkap dalam waktu sebulan. Pengurus akan terdiri dari PODSI Papua dan Aceh yang akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON), serta PODSI Jawa Barat sebagai pusat kegiatan dayung nasional.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengharapkan Basuki bisa mempertahankan tata kelola organisasi yang menurutnya sudah baik dan menambal yang kurang. "Program kerja biarlah dibahas oleh pengurus yang akan datang. Munas sebaiknya membahas hal-hal yang pokok saja, karena kita adalah induk organisasi olahraga yang fokus pada aspek-aspek keolahragaan," kata Zainudin.
Dia juga prestasi yang ditorehkan dayung dalam SEA Games 2019. Dari 19 nomor diperlombakan, Indonesia sukses menggondol 17 medali termasuk 10 medali emas.