Menuju konten utama

Menhub akan Evaluasi Hasil Penurunan Harga Tiket Senin 22 Juli

Menteri Perhubungan Budi Karya mengevaluasi penurunan harga tiket pesawat berbiaya murah atau low cost carrier (LCC).

Menhub akan Evaluasi Hasil Penurunan Harga Tiket Senin 22 Juli
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bergegas meninggalkan Kantor Kemenko Perekonomian seusai mengikuti rapat koordinasi tingkat menteri mengenai Evaluasi Kebijakan Penurunan Tarif Angkutan Udara di Jakarta, Senin (8/7/2019). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso.

tirto.id - Menteri Perhubungan Budi Karya mengevaluasi penurunan harga tiket pesawat berbiaya murah atau low cost carrier (LCC). Budi menjelaskan bahwa ia akan segera menggelar rapat dan menyampaikannya kepada publik pada Senin (22/7/2019) mendatang.

“Hari Senin (22/7/2019) saya akan rapat. Saya akan sampaikan evaluasi seperti apa,” ucap Budi kepada wartawan saat ditemui di Hotel Fairmont pada Jumat (19/7/2019).

Budi juga mendapat pertanyaan mengenai adanya sejumlah dugaan bahwa maskapai belum sepenuhnya konsisten menerapkan penurunan harga tiket sebagaimana yang telah disepakati dalam rapat di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.

Selain itu, Budi juga ditanyai terkait adanya konsumen yang mendapati harga tiket di online travel agent (OTA) belum berubah sebagaimana yang telah menjadi keputusan bersama antara maskapai dan pemerintah.

Namun, Budi mengaku belum mendapat informasi. Ia memastikan akan melakukan pengecekan terutama kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Udara.

“Kami akan evaluasi hari ini dan Senin (22/7/2019) saya sampaikan ke teman-teman. Yang monitor teman-teman udara. Saya cek dulu ya,” ucap Budi.

Namun, ketika dimintai tanggapan terkait pelaporan Indonesia National Air Carrier Association (INACA) ke Ombudsman terkait penurunan tarif batas atas (TBA) yang sempat dilakukan Kemenhub, Budi enggan menjawabnya. Ia memiih untuk bungkam dan melanjutkan langkahnya menuju mobil yang sudah menantinya di lobby hotel Fairmont.

Sebelumnya, Ombudsman Republik Indonesia (ORI) menyatakan telah menerima aduan dugaan maladministrasi terkait upaya pemerintah menurunkan harga tiket pesawat. Anggota ORI, Alvin Lie memastikan aduan itu berasal dari Indonesia National Air Carriers Association (INACA) terkait penurunan tarif batas atas (TBA).

“Saat ini saja INACA sudah mengadukan ke Ombudsman dugaan maladministrasi dalam penerbitan Keputusan Menhub No. 106 tahun 2019 yang menurunkan TBA,” ucap Alvin dalam keterangan tertulis yang dikonfirmasi reporter Tirto pada Senin (15/7/2019).

Baca juga artikel terkait TARIF TIKET PESAWAT atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Bisnis
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Maya Saputri