Menuju konten utama

Mengenal Sindrom Bau Badan seperti Ikan Busuk: Trimethylaminuria

Sindrom Trimethylaminuria adalah kelainan yang bisa membuat orang yang mengalaminya memiliki bau badan seperti bau ikan busuk.

Mengenal Sindrom Bau Badan seperti Ikan Busuk: Trimethylaminuria
Ilustrasi bau badan tidak sedap. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Bau badan merupakan salah satu hal yang dapat menunjang penampilan seseorang. Maka itu, bau badan tidak sedap bisa mengganggu kepercayaan diri sekaligus kenyamanan orang di sekitar.

Bau badan tidak selalu disebabkan karena gaya hidup yang jorok. Dalam beberapa kasus, terdapat orang yang mengalami sindrom Trimethylaminuria yang menyebabkan ia memiliki bau badan yang tidak sedap seperti bau ikan busuk.

Trimethylaminuria merupakan kelainan metabolisme langka yang disebabkan oleh perubahan atau mutasi pada gen FMO3. Penyakit genetik ini biasanya diidap seseorang sejak mereka lahir.

Mengutip penjelasan di laman National Health Service (NHS), Trimethylaminuria disebabkan karena ketidakmampuan tubuh untuk mengubah zat kimia (trimethylamine) yang diproduksi usus ketika bakteri memecah makanan tertentu. Seharusnya ia menjadi bahan kimia berbeda yang tak berbau.

Sementara dikutip dari Medicine Net, Trimethylaminuria juga bisa disebabkan karena berlebihan dalam mengkonsumsi protein serta peningkatan bakteri yang biasa menghasilkan trimetilamina di saluran pencernaan.

Kelainan ini biasanya ditandai dengan gejala berupa bau tidak sedap seperti ikan yang busuk pada napas, keringat, kencing, hingga cairan vagina. Bau tersebut biasanya dapat hilang, tetapi akan datang kembali. Bau itu juga akan semakin parah saat orang tersebut berkeringat, stres, makan makanan tertentu serta datang bulan.

Agar Trimethylaminuria tidak semakin parah, Anda dapat melakukan aktivitas seperti di bawah ini.

  • Hindari olahraga berat yang akan membuat Anda mengeluarkan banyak keringat
  • Cobalah untuk rileks dan menghindari stress
  • Gunakan sabun atau sampo yang memiliki sedikit asam. Anda dapat menggunakan produk dengan pH 5,5 hingga 6,5
  • Gunakan anti perspirant
  • Cuci pakaian yang telah digunakan.

Pola makan juga harus diperhatikan, karena pola makan yang sembarangan dapat membuat bau yang semakin parah.

Berikut adalah daftar makanan yang sebaiknya dihindari para penderita Trimethylaminuria yang dikutip dari National Health Service (NHS):

  • Susu sapi
  • Seafood dan kerang
  • Telur
  • Kacang polong
  • Kacang-kacangan
  • Hati dan ginjal
  • Suplemen yang mengandung Lesitin.

Segeralah untuk memeriksakan kondisi Anda ke dokter jika Anda merasa memiliki permasalahan bau badan yang tak kunjung hilang. Biasanya, dokter akan memeriksa bau badan, penyakit gusi, infeksi saluran kemih ataupun vaginosis bakterialis.

Saat jangka waktu pendek, dokter akan memberikan antibiotic yang bermanfaat untuk mengurangi jumlah trimetilamina yang diprosuksi di usus. Serta mengonsumsi suplemen seperti charchoal atau Vitamin B2.

Baca juga artikel terkait BAU BADAN atau tulisan lainnya dari Endah Murniaseh

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Endah Murniaseh
Penulis: Endah Murniaseh
Editor: Addi M Idhom