Menuju konten utama

Mengais Rezeki di Tengah Ribuan Massa Aksi 212

Aksi doa bersama menjadi peluang emas bagi para pedagang asongan untuk mengais rezeki. Mereka menjajakan bermacam barang yang dinilai dibutuhkan oleh peserta aksi 212.

Mengais Rezeki di Tengah Ribuan Massa Aksi 212
Peserta Doa Bersama 2 Desember saling berbagi makanan di Lapangan Monas, Jakarta Pusat pada Jumat (2/12). (ANTARA News/Nanien Yuniar)

tirto.id - Di tengah aksi doa bersama yang diikuti ribuan massa di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016) menjadi kesempatan emas bagi para pedagang asongan untuk mengais rezeki. Mereka menjajakan bermacam barang yang dinilai dibutuhkan peserta aksi 212.

Macam-macam barang dijual di Taman Monas, antara lain camilan, topi, kacamata hitam, alas duduk, minuman dingin, tisu, hingga handuk kecil.

Dagangan mereka diminati sebagian peserta Doa Bersama berkat terik matahari menyengat.

Khoerul, penjual handuk, sapu tangan dan masker, adalah salah satu pedagang yang berharap dapat rezeki nomplok hari ini. “Saya biasanya jualan keliling Jakarta, tapi ke sini kalau ada acara saja," ujarnya.

Biasanya, Khoerul bisa menjual barang dagangannya hingga dua kodi. Pada acara khusus dengan massa membludak, seperti Aksi Damai 4 November silam, dia bisa mendapat keuntungan hingga dua kali lipat.

"Alhamdulillah hari ini juga sudah lumayan banyak yang beli," katanya seraya tersenyum.

Seperti diketahui, acara doa bersama 2 Desember 2016 yang digelar di Monas mulai Jumat pagi dengan pembacaan dzikir, shalawat, hingga diakhiri shalat Jumat berjamaah.

Sebagian massa sudah mendatangi kawasan Monas pada Kamis (1/12/2012) malam dan Jumat dini hari, sementara Masjid Istiqlal sudah dibanjiri massa sejak Kamis malam dari berbagai daerah sebagai tempat berkumpul dan bermalam.

Baca juga artikel terkait DEMO 2 DESEMBER

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Abdul Aziz