Menuju konten utama

Melawan Indonesia di GBK, Thailand Minta Pengamanan Diperketat

Thailand minta pengamanan di GBK diperketat guna mencegah kerusuhan seperti pada laga Indonesia vs Malaysia Kamis (5/9/2019) lalu.

Melawan Indonesia di GBK, Thailand Minta Pengamanan Diperketat
Sejumlah pesepak bola Thailand berlatih menjelang laga lanjutan Piala AFF 2018 melawan Indonesia di Stadion Nasional Rajamangala, Bangkok, Thailand, Jumat (16/11/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Duta Besar Thailand untuk Indonesia, Songphol Sukchan menyurati Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Indonesia vs Thailand, Selasa (10/9/2019) besok.

Dalam surat tersebut, Songphol meminta agar pengamanan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) diperketat guna mencegah kerusuhan serupa pada laga Indonesia vs Malaysia Kamis (5/9/2019) lalu.

“Aku sudah bersurat kepada menteri olahraga Indonesia agar menjamin keselamatan para pemain dan suporter Thailand. Jangan sampai kejadian seperti saat mereka melawan Malaysia terulang,” tutur Sukchan seperti dilansir laman resmi federasi sepakbola Thailand.

Di laga Indonesia vs Malaysia lalu, kerusuhan memang sempat pecah. Akibatnya, suporter Malaysia terpaksa diungsikan setelah laga. Mereka baru bisa pulang meninggalkan stadion sekitar pukul 24.00 WIB, padahal pertandingan sudah selesai sebelum jarum jam menunjukkan pukul 22.00 WIB.

Saking traumatisnya dengan insiden itu, Sukchan bahkan bakal menyiapkan armada khusus guna berjaga-jaga jika pemain dan suporter Thailand mendapat intimidasi atau tekanan dari suporter tuan rumah.

“Kedutaan akan menyiapkan bus andai terjadi situasi serupa. Kami akan mengumpulkan mereka dan naik bus dengan pengawalan ekstra ketat. Tapi tentu rencana utamanya tetap: kami meminta Indonesia memberikan keamanan, karena kami masih percaya kepada mereka,” tandasnya.

Selain tingkah suporter, dalam insiden bentrok pekan lalu kinerja petugas keamanan memang sempat mendapat sorotan. Salah satunya dari Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) Gatot S Dewabroto.

“Di luar negeri sampai ada istilah petugas keamanan itu mengawasi penonton sepanjang pertandingan, bukan malah melihat pertandingannya.

Praktik itu saya pikir tadi tidak terlihat,” tutur Gatot kepada Tirto usai pertandingan Kamis lalu.

Laga Indonesia vs Thailand besok sendiri merupakan partai kualifikasi kedua bagi kedua tim. Sama-sama tergabung di Grup G, Indonesia terbenam ke posisi juru kunci. Sementara Thailand yang di laga perdana imbang 0-0 melawan Vietnam kini menempati urutan kedua, tepat di bawah Malaysia.

“Kami sudah siap secara mental dan tidak sabar memainkan pertandingan besok. Semoga, kami mendapat hasil terbaik,” ucap pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy pada konferensi pers Senin (9/9/2019) hari ini.

Baca juga artikel terkait INDONESIA VS THAILAND atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Irwan Syambudi