Menuju konten utama

McD Sarinah Tutup dan Jadi Trending Topik di Twitter

McD Sarinah tutup permanen per 10 Mei mendatang dan menjadi trending topik Twitter dari Kamis, 7 Mei malam hingga Jumat pagi ini.

McD Sarinah Tutup dan Jadi Trending Topik di Twitter
McDonald's Sarinah di Jalan Thamrin, Jakarta, gerai pertama McDonald's di Indonesia, resmi ditutup permanen mulai 10 Mei 2020. foto/antaranews

tirto.id - Penutupan gerai McD di Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat menjadi pembicaraan di media sosial dan trending topik di Twitter sejak Kamis (7/5/2020) malam hingga, Jumat (6/5/2020) pagi ini.

Pihak pengelola McDonald's Sarinah pun resmi merilis pengumuman tentang penutupan permanen gerai tersebut hari ini karena permintaan manajemen gedung Sarinah melalui suratnya yang diterima McDonald's Indonesia pada Jumat, 1 Mei lalu.

"Terlalu banyak cerita dan juga kenangan yang pernah kita lewati bersama di sini. Mulai dari berbagi kesedihan sampai kebahagiaan. McDonald's Sarinah - Thamrin menjadi McDonald's pertama di Indonesia dan hampir 30 tahun hadir untuk membagi kebahagiaan untuk semua," demikian tulis akun Mc Donalds Indonesia.

Restoran berlogo huruf M kuning itu memang begitu dikenal khususnya bagi para warga Jakarta.

KArena McDonald’s Sarinah adalah restoran McD pertama di Indonesia yang dibangun pada 1991 oleh pengusaha Bambang N Rachmadi.

Banyak warga Jakarta, khususnya anak muda yang menghabiskan waktu nongkrong di restoran yang buka 24 jam itu.

"So guys per 10 Mei ini McD Sarinah bakal tutup for good. Too many memories ya :’))) share dong momen2 kalian yg seru, lucu, sedih, ngeselin, apa aj boleh deh .. ato ada foto ultah kalian di McD mungkin?" kata akun Lisa lagi #dirumahaja dengan mengunggah beberapa foto McD Sarinah.

"Too sad to hear that, goodbye McD sarinah, you are my savior when working on Sinarmas Thamrin Building TowerConfused face," ujar pengguna Twitter lainnya Tahta Arasyi sembari menambahkan foto restoran itu.

Akun Fira juga menyampaikan kesedihannya saat mengetahui McD Sarinah ditutup permanen.

"Demi apa beneran dong mcd sarinahclose down....this must be a joke Loudly crying faceLoudly crying face, (dua emoji menangis)," tulisnya.

Beberapa orang juga mengaku memiliki kenangan merayakan ulang tahun di restoran itu.

"Sad to hear this huhu cause i was celebrating my 1st birthday in McD sarinah huhu," cuit akun Abung.

"Ahhh sedih..(emoji sedih dua kali) i was celebrating my 1st birthday in McD sarinah btw," tambah akun Ainigrivck.

Salah satu netizen mengenang sang idola K-Pop Park Jae Hyung atau yang tenar dengan nama Jae dari grup Day6 pernah mampir di McD Sarinah.

"Bukan moment gue tapi, @Jae_Day6 tahun 2018 pernah dateng ke McD Sarinah hahaa ya gak sih gue lupa-lupa inget>< Bakal gelar konsernya di mana, nginepnya di hotel mana, tapi mampir makannya kesini, udah jauh-jauh dari Korea nyarinya tetep aja McD juga haha," cuit Canya Naomi.

Mengutip laman resmi McD, pada tahun 2009, PT Rekso Nasional Food (RNF) yang merupakan salah satu anak perusahaan dari Rekso Group menandatangani Master Franchise Agreement dengan McDonald’s International Property Company (MIPCO) yang memberikan izin untuk mengoperasikan semua restoran dengan brand McDonald’s dan membuka restoran baru di seluruh Indonesia.

McD Sarinah sempat berganti nama jadi TonyJack's karena ada konflik dengan McDonald's.

Hingga saat ini PT RNF telah membuka sekiranya lebih dari 200 gerai McDonald’s tersebar di berbagai kota di Indonesia yang didukung dengan lebih dari 14.000 karyawan di seluruh Indonesia.

Baca juga artikel terkait MCD SARINAH atau tulisan lainnya dari Dhita Koesno

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dhita Koesno
Editor: Agung DH