tirto.id - Mesin ADM di Jakarta terletak di sejumlah titik di antaranya kantor pemerintahan dan mall. Mesin Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) ini dapat dimanfaatkan untuk cetak dokumen kependudukan secara mandiri.
Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah memperkenalkan mesin Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM). Mesin ADM memiliki cara kerja yang hampir mirip dengan ATM. Hanya saja, mesin ADM mengeluarkan dokumen kependudukan seperti e-KTP, KK, dan akte kelahiran, bukan uang.
Pemerintah telah merencanakan pengadaan mesin ADM di semua provinsi di Indonesia. Mendagri Tito Karnavian pada Februari 2020 lalu sudah mengimbau seluruh Kepala Daerah untuk menyediakan mesin ADM guna mendukung sistem birokrasi yang lebih ringkas.
“Jadi mesin ini untuk memotong birokrasi. Masyarakat cukup datang ke mesin ini, kemudian cetak [dokumen]. Dipermudah, KTP mau cetak, bisa, karena sering kali pindah alamat [ganti KTP],” ucapnya, seperti dilansir Antara.
Cara Cetak Dokumen Kependudukan di Mesin ADM
Laiknya mesin ATM, masyarakat membutuhkan PIN untuk dapat menggunakan mesin ADM. Berikut cara menggunakan mesin ADM untuk mencetak dokumen kependudukan, dilansir Indonesia.go.id.
- Ajukan permohonan untuk membuat dokumen kependudukan seperti e-KTP, KK, atau akta kelahiran di kantor Dukcapil. Nomor ponsel akan dimintai untuk proses pencetakan dokumen.
- Pemohon akan mendapatkan dua jenis PIN yang dikirim melalui SMS. Satu PIN untuk masuk ke mesin ADM, dan satu lagi untuk dimasukkan sebelum mencetak dokumen. Selain PIN, pemohon akan mendapatkan QR Code yang dikirim melalui surel. QR Code ini berfungsi sebagai alternatif bila PIN tidak dapat digunakan.
- Pergi ke mesin ADM untuk melakukan pencetakan. Masukkan PIN untuk mengaktifkan mesin.
- Ada tiga pilihan yang tertera, yakni menggunakan sidik jari, Nomor Induk Kependudukan (NIK), atau QR Code. Pilih salah satu dari tiga opsi tersebut.
- Ikuti alur yang diminta oleh sistem, isi semua data yang dibutuhkan hingga muncul perintah Silakan Cetak. Pilih salah satu metode, memasukkan PIN atau QR Code.
- Tunggu beberapa saat hingga dokumen tercetak dari mesin ADM. Proses pencetakan dokumen kependudukan pun telah selesai.
Perlu diketahui, PIN yang dikirimkan hanya aktif selama dua tahun. Masyarakat dapat memohon PIN baru bila masa aktif PIN habis. Hal ini bertujuan agar PIN tidak disalahgunakan orang lain.
Proses pencetakan dokumen di mesin ADM tidak dipungut biaya. Waktu pencetakan dokumen pun tidak sampai dua menit.
Daftar Lokasi Mesin ADM di Jakarta
Dikutip dari situs Sinaridigital.id, mesin ADM dari Dukcapil tersebar ke seluruh penjuru Indonesia dan ditempatkan pada lokasi strategis, dari Sabang hingga Merauke, termasuk di Jakarta.
Untuk diketahui, PT Sinergi Nasional Rakyat Indonesia (SINARI) atau Sinari Digital memiliki Perjanjian Kerja Sama dengan Dukcapil pada tanggal 21 April 2020 untuk menyediakan semua perangkat hardware, dari mesin Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) termasuk printer kartu, PC/ Komputer, dll.
Mesin ADM ditempatkan di lokasi strategis dan banyak keramaian, seperti kantor pemerintah kelurahan dan kecamatan, ATM center, mall, mini market, bandara, dan stasiun kereta api.
“Lokasi lain seperti di airport, stasiun kereta api, mall, dll, akan di-update secara berkala,” penjelasan laman Sinaridigital.id.
Berikut daftar lokasi mesin ADM di Jakarta untuk cetak dokumen kependudukan secara mandiri yang ditempatkan pada sejumlah kategori, seperti kantor pemerintahan dan mall.
- Kantor Pemerintahan: Kantor Walikota Jakarta Pusat Lobby Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), Jakarta Pusat
- Mall: Pluit Village Mall Penjaringan Gerai Disdukcapil Lt. 4, Jakarta Utara
- Mall: Lippo Mall Puri Gerai Disdukcapil Basement 2, dekat Samsat dan Imigrasi, Jakarta Barat
- Kantor Pemerintahan: RPTRA Penggilingan Jl. Rengas Perumahan Aneka Elok, Cakung, Jakarta Timur
- Mall: Lippo Mall Kemang, Lobby GF Samping Max Coffee dan Uniqlo, Jakarta Selatan
- Kantor Pemerintahan: Lobby Gd. Mitra Praja Jl. Sunter Permai Raya No. 1 Tanjung Priok, Jakarta Utara
- Kantor Pemerintahan: Mall Pelayanan Publik Provinsi DKI Jakarta Jl. H.R Rasuna Said, Jakarta Selatan
- Mall: Plaza Slipi Jaya Lt. 4 Jl. Letjen S. Parman, Palmerah, Jakarta Barat
Untuk mengetahui lokasi selengkapnya termasuk daftar lokasi mesin ADM di seluruh Indonesia silakan kunjungi tautan ini.
Penulis: Adilan Bill Azmy
Editor: Addi M Idhom
Penyelaras: Ibnu Azis