Menuju konten utama

Lokasi GWK Cultural Park dan Harga Tiket Saat Libur Imlek 2023

Lokasi GWK Cultural Park berada di Jalan Uluwatu, Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Bali dengan harga tiket mulai dari Rp100.00 jelang Imlek 2023.

Lokasi GWK Cultural Park dan Harga Tiket Saat Libur Imlek 2023
Petugas membersihkan area Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK) yang sepi pengunjung di Badung, Bali, Sabtu (21/3/2020). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/nym/hp.

tirto.id - Ada banyak destinasi wisata di Bali yang bisa dikunjungi selama libur Imlek 2023, salah satunya adalah Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK) atau GWK Cultural Park.

GWK Cultural Park termasuk sebagai ikon pariwisata Bali. Oleh karena itu, tidak heran jika kawasan wisata ini ramai dikunjungi wisatawan selama periode liburan berlangsung.

Libur Imlek tahun ini bertepatan dengan momen long weekend. Perayaan Imlek atau Tahun Baru Cina akan jatuh pada Minggu, 22 Januari 2023, diikuti dengan cuti bersama sehari setelahnya.

Dengan demikian, masyarakat Indonesia punya waktu setidaknya tiga hari untuk mengeksplorasi Pulau Dewata dan GWK Cultural Park.

Apa Itu GWK Cultural Park?

Taman Budaya GWK atau GWK Cultural Park sendiri merupakan sebuah taman dengan luas sekitar 240 hektar yang di dalamnya berdiri patung Garuda Wisnu Kencana. Patung karya I Nyoman Nuarta ini menggambarkan sosok Dewa Wisnu yang sedang menaiki garuda sebagai tunggangannya.

Patung seberat 4.000 ton ini memiliki tinggi mencapai 121 meter dan lebar sekitar 66 meter. Terbuat dari tembaga sebagai bahan utamanya, patung kebanggaan masyarakat Bali ini pun disebut-sebut sebagai patung tertinggi ketiga di dunia.

Selain patung megah yang menjadi maskot Bali, Taman Budaya GWK juga punya daya tarik lainnya. Mulai dari area taman untuk jalan-jalan, menaiki fun wheels dan fasilitas lain, hingga menonton sederet pertunjukan seni tradisional Bali.

Lokasi dan Harga Tiket GWK Cultural Park

Taman Budaya GWK berada di Jalan Uluwatu, Ungasan, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya sekitar 15 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai atau 25 menit dari Kuta (perjalanan dengan mobil).

Jam operasional GWK buka setiap hari pukul 09.00-20.00 WITA. Sementara untuk harga tiketnya, Taman Budaya GWK menawarkan dua jenis paket yang bisa dipilih oleh para pengunjung, yaitu:

1. Tiket masuk reguler

Jelang Imlek 2023, tiket masuk Taman Budaya GWK dibanderol dengan harga Rp100.000/orang selama periode 18-24 Januari 2023.

Tiket masuk reguler sudah mencakup:

  • Tiket masuk ke Taman Budaya GWK untuk 1 orang.
  • Gratis masuk ke mini movie theater GWK bernama Garuda Sineloka dan menonton film animasi Petualangan Garuda Cilik.
  • Gratis refreshment drink di Jendela Bali Restaurant
  • Gratis masuk ke ASANA Artseum, studio foto tematik pertama di Bali.
  • Gratis menonton 15 pertunjukan budaya di GWK.

2. Paket Ultimate

Harga tiket sebesar Rp300.000/orang dan sudah mencakup:

  • Tiket masuk Taman Budaya GWK untuk 1 orang.
  • Gratis masuk ke mini movie theater GWK bernama Garuda Sineloka dan menonton film animasi Petualangan Garuda Cilik.
  • Tur ke lantai 23 Patung Garuda Wisnu Kencana untuk 1 orang.
  • Gratis refreshment drink di Jendela Bali Restaurant
  • Gratis masuk ke ASANA Artseum, studio foto tematik pertama di Bali.
  • Gratis menonton 15 pertunjukan budaya di GWK.

Sebagai informasi, lantai 23 terletak di sekitar area kepala Patung GWK dengan ketinggian mencapai 88 m. Pengunjung yang hendak naik ke lantai 23 akan didampingi oleh tour guide.

Di lantai 23, akan ada 10 jendela yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk menikmati keindahan Bali dari ketinggian.

Cara Beli Tiket GWK Cultural Park Online

Pengunjung Taman Budaya GWK bisa membeli tiket secara langsung melalui laman resmi GWK atau lewat layanan pemesanan tiket seperti Traveloka dan Tiket.com.

Bagi pengunjung yang ingin membeli tiket melalui situs resmi GWK, dapat mengikuti panduan berikut:

  1. Kunjungi laman https://ticket.gwkbali.com/regular-ticket;
  2. Pilih tanggal kunjungan;
  3. Pilih jenis tiket yang diinginkan dan klik tanda plus (+) sesuai jumlah tiket yang hendak dibeli;
  4. Scroll ke bagian bawah dan isi data payment seperti nama, alamat email, hingga nomor yang bisa dihubungi;
  5. Di bagian bawahnya akan tertera jumlah uang yang harus dibayarkan, kemudian klik "Proceed to Payment";
  6. Selesaikan transaksi dengan metode pembayaran yang diinginkan. Anda bisa membayar dengan kartu kredit/ debit, OVO, dan QRIS;
  7. Selesai membayar, calon pengunjung akan menerima notifikasi bahwa transaksi telah berhasil;
  8. Tiket akan dikirim melalui email, tapi calon pengunjung juga bisa langsung mengunduhnya dalam bentuk PDF dengan menekan tombol "Download E-Tickets."

Berbagai Aktivitas Seru di GWK Cultural Park

Selain melihat kemegahan dan menaiki patung Dewa Wisnu, berikut beberapa kegiatan seru yang bisa dilakukan di Taman Budaya GWK beserta harganya:

A. Aktivitas outdoor (buka pukul 10.00-18.00 WITA)

1. Gowes

  • Sepeda: Rp20.000 (30 menit)
  • E-scooter: Rp60.000 (30 menit)
2. Skutis

  • Anoa: Rp60.000 (15 menit)
  • Smart Ant: Rp80.000 (15 menit)

3. Fun Wheels: mulai dari Rp30.000 (15 menit)

4. Trampolin: Rp40.000 (15 menit)

B. Pertunjukan kesenian Bali (berlangsung mulai 11.00 - 18.00 WITA)

Taman Budaya GWK menggelar pertunjukan seni setiap hari dan bisa ditonton secara gratis (sudah termasuk dalam tiket masuk). Berikut jadwal pertunjukan di GWK Cultural Park dan lokasinya:

1. Amphitheater

11.00 WITA:

  • Tari Sekar Jepun
  • Tari Kebyar Duduk
  • Topeng Senyum Manis

12.00 WITA:

  • Tari Jauk Keras
  • Tari Oleg Tamulilingan
  • Tari Kebyar Duduk

13.00 WITA:

  • Tari Sekar Jepun
  • Tari Jauk Manis

14.00 WITA:

  • Tari Topeng Monyer
  • Tari Jauk Manis

15.00 WITA:

  • Tari Oleg Tamulilingan
  • Tari Barong

16.00 WITA:

  • Joged Bumbung.

2. Lotus Pond

17.00 WITA: Parade Budaya Bali

18.00 WITA: Kecak Garuda Wisnu Kencana.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yonada Nancy