Menuju konten utama

Link Live Streaming Final Thomas Cup 2024 Indonesia vs China

Jadwal pertandingan final Thomas Cup 2024 akan dilangsungkan Minggu (5/5/2024). Berikut link live streaming-nya.

Link Live Streaming Final Thomas Cup 2024 Indonesia vs China
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis Taiwan Wang Tzu Wei dalam semifinal Piala Thomas 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu (4/5/2024). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/YU

tirto.id - Live streaming iNews TV final Thomas Cup 2024 Indonesia vs China dapat diakses melalui Vision+, pada Minggu (5/5/2024) sore ini pukul 17.00 WIB. Pertandingan Indonesia vs China digelar di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China.

Indonesia harus memupus harapan mengawinkan gelar Thomas-Uber Cup 2024. Tm putri Merah Putih takluk dari China di final Uber Cup 2024 pada Minggu (5/5/2024) pagi lewat skor 3-0.

Kini, tim putra jadi satu-satunya harapan Merah Putih untuk tetap membawa pulang gelar kejuaraan beregu dunia tersebut. Laga sore nanti sekaligus menandai kali ketiga secara beruntun tim putra Indonesia tampil di laga puncak.

Tambahan 1 gelar akan memantapkan dominasi Indonesia di ajang Thomas Cup. Sejauh ini, Indonesia telah mengoleksi 14 gelar, terbanyak di ajang Piala Thomas. Di sisi lain, China yang baru mengantongi 10 gelar berupaya mengejar capaian Merah Putih.

Jadwal Indonesia vs China Final Piala Thomas 2024

Bagi China, final nanti akan jadi kesempatan mereka untuk mengawinkan gelar Thomas-Uber Cup sejak terakhir berhasil melakukannya pada 2012 lalu. Mereka juga punya misi balas dendam setelah takluk di final terakhir 2020 lalu dari Indonesia.

Kekalahan Thomas Cup 2020 menandai kegagalan China untuk mengawinkan gelar, lantaran di saat yang sama China meraih gelar Uber Cup 2020.

Indonesia tak banyak berubah komposisi pemainnya sejak terakhir meraih gelar Thomas Cup 2020. Ketika itu, mereka mengalahkan China 3-0 lewat Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian/Rian Ardianto, dan Jonatan Christie. Kini, ketiganya akan kembali tampil di final.

Sebaliknya, China datang dengan line-up 3 pertama yang sedikit berbeda. Hanya Li Yifeng sebagai tunggal ke-2 yang tetap dipertahankan. Sementara itu, tunggal pertama dihuni oleh Shi Yuqi sedangkan ganda pertama diisi oleh Liang Weikeng/Wang Chang.

Perjumpaan Indonesia vs China kali ini akan dibuka dengan laga sengit Ginting vs Shi Yuqi, yang sekaligus jadi pertemuan ke-9 kedua pemain sejak 2018. Sementara ini, Shi Yuqi yang menempati ranking 2 BWF unggul 6-2 atas Ginting yang menghuni tangga ke-7.

Namun, modal bagus dimiliki Ginting. Runner-up All England 2024 tersebut mengalahkan Shi Yuqi di kesempatan terbaru pada penyisihan grup BWF World Tour Final 2023 lalu dengan skor 1-2.

Pada pertandingan ke-2, Fajar/Rian yang menempati ranking 7 BWF akan dihadapkan dengan ganda putra nomor 1 dunia, Liang Weikeng/Wang Chang. Ini akan jadi ujian bagi Fajar/Rian sebab kalah secara head to head alias selalu takluk saat melawan Liang/Wang sebelumnya.

Laga ke-3 final Thomas Cup 2024 akan diisi duel Jonatan Christie vs Li Shifeng. Pertemuan nanti sekaligus mengulang final Thomas Cup 2020 saat Jojo menaklukan Li Shifeng lewat drama rubber game, 2-1.

Jonatan saat ini menghuni ranking 3 BWF sedangkan Li Shifeng menempati posisi ke-6. Selain unggul peringkat, Jojo menang lewat head to head (H2H). Dari 6 pertemuan, Jojo memastikan keunggulan 5-1 atas Li Shifeng.

Pertandingan ke-4 dan ke-5 masing-masing tim dalam jadwal final Thomas Cup 2024 disii oleh duel He Jiting/Ren Xiangyu vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di nomor ganda putra. Final kemungkinan akan ditutup dengan laga tunggal putra Lu Guangzu vs Chico Aura Dwi Wardoyo.

Order of Play Final Thomas Cup 2024

Berikut ini order of play jadwal final Thomas Cup 2024 China vs Indonesia:

  1. Shi Yuqi vs Anthony Sinisuka Ginting
  2. Liang Weikeng/Wang Chang vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  3. Li Shifeng vs Jonatan Christie
  4. He Jiting/Ren Xiangyu vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
  5. Lu Guangzu vs Chico Aura Dwi Wardoyo

Link Live Streaming Final Thomas Cup Indonesia vs China

Live streaming final Thomas Cup 2024 Indonesia vs China dapat diakses melalui Vision+, pada Minggu (5/5/2024) sore pukul 17.00 WIB, di samping siaran langsung iNews TV. Pertandingan Indonesia vs China digelar di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China.

Jalannya laga Piala Thomas 2024 secara streaming bisa didapatkan dengan mengaktifkan paket berlangganan terlebih dahulu. Selain itu, laga bisa disimak via live score di Tournamentsoftware.

Link Live Streaming Final Thomas Cup Indonesia vs China di Vision+

Link Live Score Final Thomas Cup Indonesia vs China di Tournamentsoftware

*Jadwal pertandingan dan siaran Thomas Cup 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA THOMAS UBER 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fadli Nasrudin