tirto.id - Duel Bayern Munchen vs Lazio dalam leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2020/2021 akan tersaji di Stadion Allianz, Kamis (18/3/2021), pukul 03.00 WIB. Laga yang dapat disaksikan melalui live streaming Vidio (Champions TV 2) ini jadi kesempatan Die Roten melaju ke perempat final.
Selaku juara bertahan Liga Champions, Bayern Munchen tentu berhasrat untuk mempertahankan gelar. Hingga saat ini Die Roten telah mengoleksi 6 gelar Liga Champions, menyamai perolehan milik Liverpool. Jika bisa memenangkan trofi musim ini, maka Bayern jadi tim tersukses kedua di UCL, hanya di bawah Real Madrid (13 gelar).
Sementara itu, bagi Lazio, capaian tahun ini merupakan yang terbaik setelah tak pernah lolos fase grup dalam 20 tahun terakhir di Liga Champions. Dengan perbedaan mencolok 1-4 di leg pertama, Biancocelesti tampak nothing to lose, meski siap tampil maksimal.
"Target kami adalah lolos ke babak sistem gugur untuk pertama kalinya dalam 20 tahun. Kami harus tampil luar biasa melawan juara Eropa dan dunia. Kami harus agresif. Mereka tim kuat dan memang layak memenangi banyak gelar dalam tahun-tahun termutakhir," tutur Simone Inzaghi, dikutip Football Italia.
Prediksi Bayern Munchen vs Lazio
Bekal kemenangan 4-1 pada leg pertama membuat pasukan Hans-Dieter Flick lebih diuntungkan dan sudah membawa satu kakinya di perempat final. Sebaliknya bagi Lazio, situasi ini amatlah sulit, tim ibukota Italia itu mesti menang dengan minimal selisih 4 gol jika ingin lolos ke fase selanjutnya.
Jika melihat 5 laga terakhir, Lazio cukup susah untuk menang. Dalam rentang waktu itu, Aquilotti (julukan Lazio) hanya meraih 2 kemenangan dan menelan 3 kekalahan beruntun. Kemenangan 3-2 di laga terakhir kontra Crotone pada Jumat (12/3) lalu jadi satu-satunya bekal positif jelang laga ini.
Saat ini Lazio menghuni peringkat 7 klasemen sementara Serie A. Simone Inzaghi mengakui bakal membiarkan skuadnya bermain lepas, dan Ia bersama tim akan lebih fokus untuk mengejar posisi klasemen Liga Italia agar bisa berpartisipasi di Liga Champions musim depan.
"Kami harus menikmati setiap momen pertandingan besok. Saya berharap itu akan terjadi lagi di masa depan. Kami semua ambisius," terang Simone.
Di pihak lain, Bayern Munchen sedang on fire setelah mendapatkan 4 kemenangan beruntun di laga terbaru. Para penggawa Die Roten melesakkan 16 gol atau rerata 4 gol per laga. Lewandowski tetap tajam seperti biasanya dengan menyumbangkan 7 gol di 4 laga terbaru.
Meski produktif membuat gol, pos pertahanan Die Roten masih punya celah. Gawang yang dijaga Manuel Neuer tak pernah cleansheet dalam 5 laga terakhir dengan total kebobolan 6 gol. Jika tak ditambal, ini bisa dimanfaatkan oleh Ciro Immobile untuk mendulang gol.
"Ada banyak hal yang bisa terjadi. Lazio adalah tim kuat dengan pemain yang sangat bagus. Setiap dari kami di sini sangat termotivasi dan berniat untuk melanjutkan apa yang kami tinggalkan di pertandingan terakhir," tutur pemain sayap Bayern, Leroy Sane, dikutip laman resmi klubnya.
Prediksi Susunan Pemain Bayern vs Lazio
Bayern Munchen (4-2-3-1): Manuel Neuer; Alphonso Davies, Lucas Hernández, Niklas Süle, Benjamin Pavard; Leon Goretzka, Joshua Kimmich; Serge Gnabry, Thomas Müller, Leroy Sané; Robert Lewandowski.
Lazio (3-5-2): Pepe Reina; Patric, Francesco Acerbi, Mateo Musacchio; Adam Marusic, Sergej Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto, Mohamed Fares; Joaquín Correa, Ciro Immobile.
Head to Head (H2H) Bayern Munchen vs Lazio
4/02/21 Lazio vs Bayern 1 - 4
5 Laga Terakhir Bayern Munchen
20/02/21 Frankfurt vs Bayern 2 - 1
24/02/21 Lazio vs Bayern 1 - 4
27/02/21 Bayern vs Köln 5 - 1
07/03/21 Bayern vs Dortmund 4 - 2
13/03/21 Bremen vs Bayern 1 - 3
5 Laga Terakhir Lazio
20/02/21 Lazio vs Sampdoria 1 - 0
24/02/21 Lazio vs Bayern 1 - 4
28/02/21 Bologna vs Lazio 2 - 0
07/03/21 Juventus vs Lazio 3 - 1
12/03/21 Lazio vs Crotone 3 - 2
Live Streaming UCL Bayern vs Lazio
Leg kedua 16 besar Liga Champions antara Bayern Munchen vs Lazio dapat Anda tonton melalui live streaming di Vidio (Champions TV 2), pada Kamis (18/03/2021), pukul 03.00 WIB.
Paket Premier Platinum bisa menjadi pilihan dengan tiga varian harga: Rp 9.000 untuk satu minggu, Rp29.000 untuk 30 hari, dan Rp299.000 untuk satu tahun.
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus