Menuju konten utama
Liga Eropa 2020/2021

Jadwal Europa League Live SCTV: Prediksi Milan vs Man Utd 19 Maret

Jadwal pertandingan AC Milan vs Manchester United dalam ajang Europa League 2020/2021 digelar Jumat (19/3/2021).

Jadwal Europa League Live SCTV: Prediksi Milan vs Man Utd 19 Maret
Manchester United. (ANTARA/REUTERS/Jon Super)

tirto.id - Jadwal pertandingan AC Milan vs Manchester United dalam ajang Europa League 2020/2021 dapat disaksikan secara live melalui siaran langsung SCTV pada Jumat (19/3/2021) pukul 03.00 WIB.

Duel di Stadion San Siro dalam leg kedua babak 16 besar UEL Liga Eropa 2020/2021 ini juga bisa disimak via laman Vidio. Terhitung sudah 4 kali menyingkirkan MU di Eropa, laga ini menjadi asa I Rossoneri untuk lolos babak 8 besar.

AC Milan tercatat sukses menyingkirkan MU sebanyak 4 kali dalam 5 musim berbeda di kompetisi benua biru sebelumnya. Artinya, I Rossoneri cukup dominan saat meladeni wakil Premier League tersebut.

Ketika ajang Liga Champions masih memakai nama European Champions Cup, kedua tim bertemu dalam 2 musim yang berbeda. Pertama, tersaji pada babak semifinal edisi 1957/1958. Milan unggul agregat 5-2 dan lolos final meskipun akhirnya kandas di tangan Real Madrid pada duel puncak.

Pertemuan di atas lapangan kembali tersaji pada musim 1968/1969. Laga-lagi I Rossoneri unggul dengan agregat 1-2 dalam fase semifinal. Untuk kali ini, tim tetangga Inter tersebut sukses mengangkat trofi juara usai melumat Ajax Amsterdam 4-1 di final.

Ketika ajang tertinggi antarklub Eropa tersebut beralih nama menjadi Liga Champions, duel AC Milan vs MU tercipta dalam 3 musim.

Untuk edisi 2004/2005, mereka terlibat bentrok pada babak 16 besar. Melakoni dua kali pertemuan, MU gagal membobol gawang Milan hingga sang lawan lolos perempat final dengan skor agregat 0-2.

Pada gelaran 2006/2007, kedua klub bersua di babak 4 besar. Milan unggul agregat 5-3 dan lolos menuju laga puncak. Tim yang saat itu masih diarsiteki Carlo Ancelotti akhirnya keluar sebagai juara di Eropa usai mengakhiri perlawanan Liverpool melalui skor 2-1.

Sementara satu-satunya yang menjadi keberhasilan MU saat mengatasi Milan terjadi dalam ajang Liga Champions 2009/2010. Tampil di babak 16 besar, The Red Devils lolos perempat final dengan agregat akhir 7-2.

Kini, kedua klub akan tampil di ajang Liga Eropa, yang bisa dikatakan masih satu tinggkat di bawah Liga Champions. Jika berdasarkan head to head, Milan pun diunggulkan untuk lolos.

Selain itu, hasil leg pertama yang berakhir imbang 1-1 di Stadion Old Trafford sepekan silam juga merupakan keuntungan tersendiri bagi pasukan arahan Stefano Pioli lantaran sudah menabung satu buah gol tandang.

"Tim kami memiliki semangat yang sungguh luar biasa. Kami ingin mengendalikan setiap pertandingan, dan kami akan bekerja keras untuk melakukannya," papar Pioli, dikutip laman resmi UEFA.

Sementara Man United meyakini masih ada harapan untuk bisa lolos menuju babak selanjutnya dalam gelaran Liga Eropa. Klub besutan Ole Gunnar Solskjaer itu pun perlu untuk mencetak minimal satu gol tanpa kebobolan agar bisa menjadi wakil Inggris di fase perempat final mendatang.

Usai ditinggal sejumlah pilar dalam leg pertama meladeni Milan di kandang sendiri, The Red Devils kini berpeluang tampil dengan kekuatan full team dalam lawatan menuju kandang lawan.

Edinson Cavani, Paul Pogba, hingga kiper utama David De Gea diharapkan sudah bisa bermain dalam bentrok krusial di Stadion San Siro mendatang.

"Kami benar-benar berharap mereka berlima bisa kembali. Semoga David [De Gea], Donny [van de Beek], Edinson [Cavani], Paul [Pogba] mungkin, dan Anthony [Martial] kemungkinan besar akan kembali. Skuad yang lebih kuat akan berangkat menuju Italia," kata Solskjaer, dikutip laman resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain

AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Diogo Dalot; Franck Kessie, Sandro Tonali; Rade Krunic, Alexis Saelemaekers, Samu Castillejo; Rafael Leao.

Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Aaron Wan-Bissaka, Eric Bailly, Harry Maguire, Alex Telles; Nemanja Matic, Scott McTominay; Daniel James, Bruno Fernandes, Mason Greenwood; Anthony Martial.

Skor Head to Head Man United vs Milan

12/03/2021: Man United vs Milan 1 - 1

03/08/2019: Man United vs Milan 2-2

26/07/2018: Milan vs Man United 1-1

11/03/2010: Man United vs Milan 4-0

17/02/2010: Milan vs Man United 2-3

5 Pertandingan Terakhir AC Milan

01/03/21 Roma vs Milan 1 - 2

04/03/21 Milan vs Udinese 1 - 1

07/03/21 Verona vs Milan 0 - 2

12/03/21 Man United vs Milan 1 - 1

15/03/21 Milan vs Napoli 0 - 1

5 Pertandingan Terakhir Man United

28/02/21 Chelsea vs Man United 0 - 0

04/03/21 Crystal Palace vs Man United 0 - 0

07/03/21 Man City vs Man United 0 - 2

12/03/21 Man United vs Milan 1 - 1

15/03/21 Man United vs West Ham 1 - 0

Live Streaming AC Milan vs Manchester United

Pertandingan AC Milan vs Manchester United dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio pada Jumat, 19 Maret 2021 dengan jam tayang 03.00 WIB.

Tersedia paket berlangganan Vidio Premier dengan Rp19.000 untuk 1 minggu, Rp29.000 untuk 1 bulan, atau Rp299.000 untuk 1 tahun.

Link Live Streaming AC Milan vs Manchester United SCTV

Link Live Streaming AC Milan vs Manchester United Vidio

Baca juga artikel terkait LIGA EROPA atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya