Menuju konten utama
Turnamen Bulu Tangkis

Live Streaming Badminton BWF World Tour Final 29 Jan 2021 Hari Ini

Jadwal live streaming badminton BWF World Tour Final 2020 Jumat (29/1/2021) hari ini mulai pukul 11.00 WIB di Vidio Premier & TVRI.

Live Streaming Badminton BWF World Tour Final 29 Jan 2021 Hari Ini
Ganda putra Indonesia Hendra Setiawan (kiri) dan Mohammad Ahsan. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

tirto.id - Jadwal BWF World Tour Final 2020 pada Jumat (29/1/2021) hari ini dihelat mulai pukul 11.00 WIB. Jalannya pertandingan bulu tangkis penyisihan grup hari terakhir tersebut dapat disaksikan via live streaming Vidio Premier dan siaran langsung TVRI.

Viktor Axelsen (Denmark) bersama Chou Tien Chen (Taiwan) sudah dipastikan lolos ke semi final mewakili tunggal putra Grup A. Keduanya akan bertarung hari ini untuk berebut status juara grup.

Di Grup B tunggal putra, Wang Tzu Wei (Taiwan) dan Anders Antonsen (Denmark) juga telah memastikan diri lolos ke semi final usai mendapatkan kemenangan kedua pada Kamis (28/1) lalu.

Sementara itu, wakil Korea Selatan, An Se Young, akan mewakili tunggal putri Grup A di semifinal bersama Carolina Marin dari Spanyol.

Sektor tunggal putri Grup B baru memunculkan nama Porpanwee Chovhuwong (Thailand) yang memastikan lolos ke semifinal. Rekan senegaranya, Ratchanok Intanon, akan berebut tiket dengan Tai Tzu Ying dari Taiwan.

Persaingan sengit terjadi di sektor ganda putra. Sejauh ini baru Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) yang menggenggam semifinal mewakili Grup A. Wakil lain dari Grup A akan diperebutkan oleh Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) dan Ben Lane/Sean Vendy (Inggris).

Ada pun di ganda putra Grup B, semua peserta sama kuat dengan baru meraih 1 kemenangan. Semuanya masih punya kans yang sama untuk lolos ke semi final.

Wakil Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) akan melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik selaku wakil Malaysia. Pemenang laga dipastikan memperoleh tiket semifinal.

Wakil Indonesia lainnya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, kukuh di puncak klasemen ganda putri Grup A. Hari ini, Polii/Apriyani akan menantang Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean dari Malaysia. Apabila menang, Polii/Apriyani juga akan lolos ke semifinal.

Persaingan ganda putri Grup B tak kalah sengit. Wakil Korea Selatan, Thailand, dan Inggris masih memperebutkan kelolosan. Hanya Linda Efler/Isabel Herttrich (Jerman) yang sudah dipastikan kandas setelah menelan 2 kekalahan pada laga sebelumnya.

Di sektor ganda campuran, Seo Seung Jae/Chae Yujung (Korea Selatan) dipastikan lolos mewakili Grup A. Keduanya akan berhadapan dengan wakil Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, hari ini. Praven/Melati punya kans ke semifinal apabila berhasil menumbangkan wakil Korea Selatan tersebut.

Ada pun di sektor ganda campuran Grup B, Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis) telah menggenggam semifinal dengan berada di puncak klasemen. Mereka akan bersua Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich dari Jerman. Mark/Isabel dipastikan gugur setelah kalah 2 kali di pertandingan sebelumnya.

Satu tiket lain untuk ganda campuran Grup B akan diperebutkan wakil Indonesia dan Malaysia yang akan berlaga hari ini. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie sama-sama memenangkan 1 laga dan menelan 1 kekalahan dalam fase penyisihan.

Jadwal & Live Skor BWF World Tour Final 2020 Hari Ini

Rangkaian pertandingan hari terakhir fase grup BWF World Tour Finals 2020, baik dari Court-1 maupun Court-2 dapat disaksikan lewat live skor BWF Tournament Software.

Agar bisa menyimak live skor pertandingan, pemirsa bisa mengikuti tautan berikut. Sementara itu, untuk update hasil laga sepanjang Jumat (29/1/2021), dapat dilihat melalui tautan ini.

LAPANGAN 1 (COURT-1)

Laga pembuka mulai pukul 11.00 WIB

Ganda Putra / Grup B

Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia) vs Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan)

Ganda Putri / Grup B

Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) vs Linda Efler/Isabel Herttrich (Jerman)

Ganda Putri/ Grup A

Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (Malaysia)

Ganda Putra / Grup B

Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)

Tunggal Putri / Grup A

Carolina Marin (Spanyol) vs An Se Young (Korea Selatan)

Tunggal Putri/ Grup B

Pornpawee Chochuwong (Thailand) vs Pusarla V. Sindhu (India)

Tunggal Putra / Grup B

Wang Tzu Wei (Taiwan) vs Anders Antonsen (Denmark)

Tunggal Putri / Grup B

Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Ratchanok Intanon (Thailand)

Tunggal Putra / Grup A

Viktor Axelsen (Denmark) vs Chou Tien Chen (Taiwan)

Ganda Campuran / Grup A

Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

LAPANGAN 2 (COURT-2)

Laga pembuka mulai pukul 11.00 WIB

Ganda Putri / Grup A

Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan) vs Vivian Hoo/Yap Cheng Wen (Malaysia)

Ganda Putri / Grup B

Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) vs Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris)

Ganda Putra / Grup A

Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) vs Marcus Ellis/Chris Langridge

Tunggal Putra / Grup B

Ng Ka Long Angus (Hong Kong) vs Kidambi Srikanth (India)

Ganda Putra / Grup A

Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

Tunggal Putra / Grup A

Lee Zii Jia (Malaysia) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)

Ganda Campuran / Grup B

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)

Tunggal Putri / Grup A

Michelle Li (Kanada) vs Evgeniya Kosetskaya (Rusia)

Ganda Campuran / Grup A

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Seo Seung Jae/Chae Yujung (Korea Selatan)

Ganda Campuran / Grup B

Mark LaTunggal Putrafuss/Isabel Herttrich (Jerman) vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis)

Live Streaming TVRI BWF World Tour Final 29 Jan 2021

Apabila tak ada perubahan jadwal, rangkaian pertandingan BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena pada Jumat, 29 Januari 2021 dapat ditonton via live streaming Vidio Premier mulai pukul 11.00 WIB.

Untuk dapat mengakses laga-laga ini, penggemar badminton dapat mengaktifkan paket berlangganan terlebih dahulu. Terdapat 3 opsi yang tersedia, yaitu paket 7 hari (Rp19.000), paket 30 hari (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp299.000).

Selain itu, pertandingan BWF World Tour Finals 2020 pada Jumat (29/1/2021) dapat disimak melalui TVRI SPORT HD dan TVRI Nasional mulai pukul 11.00 WIB.

LIVE STREAMING BWF WORLD TOUR FINALS 2020 COURT 1

LIVE STREAMING BWF WORLD TOUR FINALS 2020 COURT 2

LIVE STREAMING BWF WORLD TOUR FINALS 2020 di TVRI

LINK LIVE SCORE BWF Turnamentsoftware

Baca juga artikel terkait BWF WORLD TOUR FINALS atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Iswara N Raditya