tirto.id - Lyodra telah merilis single terbaru miliknya yang berjudul "Ego". Lagu yang ditulis oleh Mario Gerardus Klau dan diproduseri oleh Tohpati ini mulai dipublish pada 10 Februari 2023.
Di TikTok, Lagu "Ego" – Lyodra telah digunakan dalam 12,5 ribu postingan terhitung sejak artikel ini ditulis. Sementara itu di channel YouTube Lyodra Official, video klip dari lagu yang menceritakan tentang seseorang yang ingin mempertahankan sebuah hubungan ini telah ditonton sebanyak 2,7 juta kali dan disukai oleh 91 ribu orang.
Nama Lyodra sendiri sudah tidak asing lagi di blantika musik Tanah Air. Ia merupakan jebolan dari ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2019 yang juga pernah membawakan lagu Sang Dewi milik Diva Indonesia, Titi DJ yang mana lagu tersebut sempat viral beberapa waktu ke belakang.
Penyanyi asal Medan, Sumatera Utara ini memiliki nama Lengkap Lyodra Margareta Ginting. Keahliannya dalam bernyanyi sudah diasah sejak ia kecil dan bahkan pada saat ia menginjak usia 13 tahun, ia menjuarai ajang kompetisi menyanyi Internasional Sanmaremo Junior di Italia.
Di ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2019, Lyodra tampil sebagai juara dan kemudian lagu-lagunya mendapat sambutan hangat dari para pencinta musik Tanah Air. Maka tidak heran dengan semakin dikenalnya ia serta ditambah sejumlah prestasi yang telah diraih, lagu terbaru milik Lyodra yang berjudul "Ego" disambut baik dan mendapat banyak pujian.
Lirik dan Chord Lagu Lyodra – "Ego"
(Capo di fret 2)
Intro: C F C G
C
Cinta.. yang dulu kulewati
F
begitu indah.. Bersamamu..
C
Tawa.. canda tangis
F
kita lewati bersama.. Mmm...
G F
Kini semua berubah..
Em G
Bahagia telah hilang..
Reff:
F
Maaf..
Em
Jika memang aku yang bersalah..
Am Dm
Lelah dengan kesunyian ini..
G Gm C
Bersamapun tak saling bicara..
F
Aku..
Em
Tak sanggup kita terus begini..
Am Dm
Tak ingin cinta usai di sini..
G
Kurindukan senyummu.
F G
Kuingin peluk dirimu.. mmm..
C G/B Am G
Tapi rasa egoku terlalu tinggi..
F G
Tuhan tolonglah diriku..
(Am)
Ku tak ingin pisah dengannya..
Int.: Am G F.. G
Hmm..
Am G F.. G
Am G F
Kini semua berubah..
Em G
Bahagia telah hilang..
Reff:
F
Maaf..
Em
Jika memang aku yang bersalah.. Hoo
Am Dm
Lelah dengan kesunyian ini..
G Gm C
Bersama pun tak saling bicara.. huuu.. uuu..
F
Aku..
Em
Tak sanggup kita terus begini..
Am Dm
Tak ingin cinta usai di sini..
G
Kurindukan senyummu
F G
Kuingin peluk dirimu.. uuu..
C G/B Am
Tapi rasa egoku terlalu tinggi..
Dm G
Tuhan tolonglah diriku..
C
Ku tak ingin pisah dengannya..
G/B Am G
Ha a.. ha a aaa...
Dm G
Tuhan tolonglah diriku..
C
Ku tak ingin pisah dengannya..
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Yantina Debora