Menuju konten utama

Link Twibbonize Hari Lahir Pancasila 2022 & 1 Juni 2022 Libur Apa?

Ada beragam cara yang bisa dilakukan untuk ikut memperingati Hari Lahir Pancasila, salah satunya adalah memasang twibbon di media sosial milik Anda.

Link Twibbonize Hari Lahir Pancasila 2022 & 1 Juni 2022 Libur Apa?
Ilustrasi Pancasila. foto/Istockphoto

tirto.id - Rabu, 1 Juni 2022 adalah salah satu tanggal merah libur nasional sesuai Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri, yaitu Menaker, Menag dan Menteri PANRB.

Setiap 1 Juni, Indonesia selalu memperingati Hari Lahir Pancasila dan peringatan ini ditetapkan menjadi salah satu hari libur nasional. Ada sejarah panjang di balik penetapan tanggal tersebut sebagai hari jadi Pancasila yang sekarang menjadi hari libur nasional.

Melansir dari Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Nomor 4 Tahun 2022, masyarakat Indonesia berkomitmen untuk memperingati Hari Lahir Pancasila sebagai bagian dari pengarusutamaan Pancasila sebagai panduan dalam seluruh bidang kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Sejarah Hari Lahir Pancasila

Awal mula penetapan 1 Juni sebagai Hari Pancasila adalah saat Sukarno menyampaikan pidato dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai atau Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPKI) tanggal 1 Juni 1945. Pidato Bung Karno akhirnya dirumuskan menjadi Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

Dasar negara yang diusulkan oleh Sukarno mencakup philosophische grondslag (dasar filsafat, fundamen, dan pikiran mendalam yang menjadi dasar dari sebuah negara Indonesia).

Melalui forum sidang BPUPKI tanggal 1 Juni 1945, Sukarno memperkenalkan 5 sila. “Sekarang, banyaknya prinsip kebangsaan, internasionalisme, mufakat, kesejahteraan, dan ketuhanan, lima bilangannya,” kata Bung Karno.

Sementara itu, pada perayaan Hari Lahir Pancasila 2022 ini, tema yang diusung adalah "Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia". Tema dan logo Hari Lahir Pancasila dapat diunduh melalui tautan ini.

Melansir dari Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Nomor 4 Tahun 2022, peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2022 dilaksanakan dengan upacara secara hybrid (luring dan daring) sebagai upaya mendukung upaya pemerintah dalam mencegah, mengendalikan dan memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 di Indonesia.

Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2022 dilaksanakan secara terpusat di Lapangan Pancasila Ende, Kelurahan Kotaraja Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Upacara peringatan juga dilaksanakan oleh masing-masing instansi pemerintah pusat dan daerah serta kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri.

Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Lapangan Pancasila Ende dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 1 Juni 2022 pukul 09.00 WITA.

Cara memperingati Hari Lahir Pancasila

Ada beragam cara yang bisa dilakukan untuk ikut memperingati Hari Lahir Pancasila, salah satunya adalah memasang twibbon di media sosial milik Anda.

Melansir Twibbon.com, twibbon adalah foto atau gambar yang dapat diletakkan diatas foto lainnya agar menjadi satu kesatuan gambar. Bentuk twibbon mirip seperti bingkai foto. Twibbon biasanya difungsikan sebagai alat kampanye untuk tema, event, gerakan, atau kegiatan tertentu.

Berikut link twibbon yang bisa Anda gunakan dan memasangnya di media sosial sebagai salah satu bentuk turun memperingati Hari Lahir Pancasila.

- https://www.twibbonize.com/hari-lahir-pancasila2022

- https://www.twibbonize.com/harilahirpancasila01062022oye

- https://www.twibbonize.com/harlahpancasilatahun2022

- https://www.twibbonize.com/harlahpancasilake-772022

- https://www.twibbonize.com/harilahirpancasila2022desain1

- https://www.twibbonize.com/harilahirpancasila31mei2022

- https://www.twibbonize.com/hrlp-2022

- https://www.twibbonize.com/selamatharilahirpancasila2022

- https://www.twibbonize.com/harlapancasila22

- https://www.twibbonize.com/selamatharilahirpancasila2022t

- https://www.twibbonize.com/pancasila2022juni

Baca juga artikel terkait SEJARAH HARI LAHIR PANCASILA atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Iswara N Raditya