Menuju konten utama

Link Tiket Konser Dua Lipa di Indonesia 2024 dan Daftar Harganya

Ini dia link beli tiket konser Dua Lipa di Jakarta. Cek harga dan cara pemesanannya di sini.

Link Tiket Konser Dua Lipa di Indonesia 2024 dan Daftar Harganya
Dua Lipa berpose pada saat kedatangan di Brit Awards di London, Rabu, 20 Februari 2019. Vianney Le Caer / Invision / AP

tirto.id - Penyanyi Dua Lipa akan menggelar konsernya di Indonesia pada 9 November 2024 mendatang. Penyanyi solo asal Inggris tersebut dijadwalkan menunjukkan performanya di Indonesia Arena Senayan, Jakarta. Pertunjukan ini bagian dari rangkaian konser Dua Lipa yang bertajuk radical optimisme Tour.

Dua Lipa penyanyi yang cukup mentereng namanya beberapa tahun ini. Ia mengawali proses bermusiknya dengan banyak melakukan covering lagu milik artis ternama seperti Christina Aguilera dan Nelly Furtado. Saat itu usianya masih 14 tahun.

Namanya pun mulai menanjak. Ia menjadi perhatian publik dengan salah satunya dibuatkan film dokumenter tentang Lipa oleh majalah Fader berjudul See in Blue pada 2016. Lipa pun meraih penghargaan pertamanya di ajang EBBA Public Choice Award 2017,

Menariknya, Lipa baru merilis album debut setelah itu. Ia meluncurkan album bertajuk Dua Lipa pada 2017 silam, lalu diteruskan dengan album Future Nostalgia (2020) dan Radical Optimism (2024). Lipa juga kerap menerima penghargaan musik seperti tiga penghargaan Grammy dan tujuh penghargaan Brit Awards.

Konser Dua Lipa di Jakarta menjadi bagian kedua dari rangkaian turnya di Benua Asia. Sebelum tampil di Jakarta, Lipa akan menghibur penggemarnya di Singapura terlebih dahulu pada 6 November 2024 di Singapore Indoor Stadium. Konser terakhir di Asia dihelat di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan pada 4 Desember 2024.

Link Tiket Konser Dua Lipa di Indonesia

Tiket konser Dua Lipa di Jakarta mulai bisa dipesan pada 10 Juni 2024 pukul 10.00 WIB. PK Entertainment selaku promotor telah menyediakan link penjualan tiket di website dualipainjakarta.com. Nantinya transaksi pembelian ke platform Loket.com.

Link yang menuju langsung ke laman di Loket.com belum tersedia. Link baru diaktifkan pada tanggal dimulainya pemesanan. Oleh sebab itu, calon penonton bisa melakukan pengecekan berkala di website dualipainjakarta.com.

Ada pun rincian harga tiketnya telah dipublikasikan. Tiket dibagi ke dalam beberapa kelas kategori. Berikut detail harga untuk setiap kelas:

  • VIP (Corporate Box): Rp6.500.000
  • CAT 1 (Numbered Seating): Rp3.550.000
  • CAT 2 (Numbered Seated): Rp2.650.000
  • Festival (Free Standing): Rp2.450.000
  • CAT 3 (Numbered Seating): Rp Rp1.000.000
  • CAT 4 (Numbered Seating): Rp750.000
Harga tersebut belum termasuk pajak 10 persen, biaya platform 5 persen, dan biaya lainnya. Setiap pembeli hanya bisa memesan tiket maksimal enam untuk kategori sama. Setiap alamat email dan nomor telepon hanya bisa melakukan satu kali transaksi.

Setiap pembelian tiket harus memasukkan data diri valid sesuai dengan yang tercantum di kartitas (e-KTP/ KK/ SIM/ Paspor). Jika tiket sudah dibeli, data dalam tiket tidak bisa diubah dan /atau dimodifikasi kembali.

Pentingnya mengisi data diri valid yaitu pada saat masuk ke konser, penonton wajib membawa wristband dari penukaran e-tiket dan kartu identitas yang sesuai datanya seperti di tiket.

Baca juga artikel terkait LINK TIKET KONSER DUA LIPA DI JAKARTA atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Musik
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo