Menuju konten utama

Link Pengumuman Seleksi Mandiri UNTAN 28 Juli 2023

Berikut ini link pengumuman Seleksi Mandiri Universitas Tanjungpura (UNTAN) yang akan disampaikan pada 28 Juli 2023.

Link Pengumuman Seleksi Mandiri UNTAN 28 Juli 2023
Ilustrasi Seleksi Mandiri. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/rwa.

tirto.id - Pengumuman hasil seleksi mandiri Universitas Tanjungpura (UNTAN) akan diumumkan pada 28 Juli 2023. Informasi terkait dengan pengumuman hasil seleksi mandiri tersebut dapat diakses secara online melalui laman scmb.untan.ac.id.

Mengutip informasi di laman scmb.untan.ac.id, terdapat perubahan jadwal terkait dengan pengumuman hasil seleksi mandiri UNTAN 2023 yang sebelumnya akan dirilis pada Jumat, 21 Juli 2023 diganti menjadi Jumat, 28 Juli 2023.

Universitas Tanjungpura (UNTAN) merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang berlokasi di Provinsi Kalimantan Barat. Dalam proses penerimaan mahasiswa baru tahun 2023, Universitas Tanjungpura membuka beberapa jalur pendaftaran yang meliputi jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT), dan jalur Seleksi Mandiri.

Terkait dengan seleksi jalur mandiri, Universitas Tanjungpura (UNTAN) 2023 menyediakan kuota atau daya tampung sebesar 1.989 yang akan terbagi dalam 70 program studi. Akan tetapi, informasi terkait dengan daya tampung tersebut akan diperbaharui setelah tahap registrasi SNBT selesai dilakukan.

Seleksi jalur mandiri UNTAN 2023 dilaksanakan melalui Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang pendaftarannya sudah dibuka sejak 13 - 26 Juni 2023. Untuk biaya pendaftaran jalur seleksi mandiri UNTAN 2023 yakni sebesar Rp300.000.

Di samping itu, terdapat biaya tambahan untuk beberapa program studi tertentu. Biaya tersebut dapat dibayarkan melalui bank yang sudah ditentukan oleh UNTAN. Penting untuk diperhatikan bahwa seluruh biaya tes dan pilihan program studi yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.

Jadwal Pengumuman Seleksi Mandiri UNTAN 2023

Ujian seleksi mandiri UNTAN 2023 yang dilaksanakan melalui UTBK telah berlangsung pada 3-9 Juli 2023. Setelah melewati beberapa tahapan tes, peserta hanya tinggal menunggu pengumuman hasil seleksi yang sudah dilaksanakan. Sebelumnya, pengumuman hasil seleksi akan telah dijadwalkan pada 21 Juli 2023.

Namun kemudian muncul pemberitahuan bahwa jadwal pengumuman hasil seleksi mandiri UNTAN 2023 mengalami perubahan yakni pada 28 Juli 2023. Melansir laman scmb.untan.ac.id berikut rangkaian jadwal seleksi mandiri UNTAN 2023:

  • Sosialisasi (Mei-Juni 2023)
  • Pendaftaran secara online (13-26 Juni 2023)
  • Pelaksanaan UTBK (3-9 Juli 2023)
  • Pelaksanaan Ujian Keterampilan (4-6 Juli 2023)
  • Pelaksanaan Tes Psikologi dan Wawancara (4-6 Juli 2023)
  • Pengumuman Hasil Seleksi (28 Juli 2023)
  • Masa Sanggah (Juli 2023)
  • Registrasi ulang bagi yang lulus seleksi (Juli-Agustus 2023)

Link Pengumuman Seleksi Mandiri UNTAN 2023

Pengumuman hasil seleksi mandiri UNTAN 2023 akan diinformasikan secara online melalui website resmi penyelenggara. Bagi seluruh peserta yang telah mengikuti seleksi dapat mengakses website tersebut untuk mengetahui pengumuman hasil seleksi mandiri UNTAN 2023 sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Klik tautan berikut untuk mengetahui pengumuman hasil seleksi mandiri UNTAN 2023:

Link Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UNTAN 2023

Apabila peserta yang bersangkutan telah dinyatakan lolos, peserta tersebut harus melakukan registrasi atau pendaftaran ulang yang dilaksanakan pada 22 Juli hingga 4 Agustus 2023. Bagi peserta yang tidak melakukan pendaftaran ulang, maka akan dianggap telah mengundurkan diri.

Baca juga artikel terkait SELEKSI MANDIRI atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Yantina Debora