Menuju konten utama

Link Pendaftaran PPDB Sumbar 2024 SMA Tahap 1 dan Caranya

Pendaftaran PPDB Sumbar 2024 jenjang SMA Tahap 1 akan dibuka pada 24 Juni 2024. Simak link pendaftaran dan cara daftarnya berikut.

Link Pendaftaran PPDB Sumbar 2024 SMA Tahap 1 dan Caranya
Petugas melayani warga yang berkonsultasi tentang pendaftaran daring Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 untuk zonasi tingkat sekolah dasar (SD) di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (14/6/2022). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar.

tirto.id - Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menyediakan dua gelombang pendaftaran untuk Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Sumbar 2024 baik jenjang SMA maupun SMK.

Dalam proses penerimaan ini, Disdik Sumbar menyediakan beberapa jalur seleksi, yakni jalur Afirmasi, Zonasi, Perpindahan Orang Tua, Prestasi Akademik, Prestasi Non Akademik, dan Seleksi Nilai Rapor.

Jadwal pendaftaran PPDB Sumbar 2024 SMA/SMK Tahap 1 sendiri akan dibuka pada 24-27 Juni 2024.

Sementara untuk pengumuman hasilnya akan diumumkan pada 29 Juni 2024.

Beranjak dari hal tersebut, lantas bagaimana cara untuk daftar PPDB Sumbar 2024 dan link mana yang harus digunakannya?

Cara Daftar PPDB Sumbar 2024

- Buat akun terlebih dahulu di laman https://ppdb.sumbarprov.go.id/.

- Login kembali menggunakan email dan password yang telah terdaftar.

- Pilih jalur seleksi dan jenjang.

- Lengkapi data pokok sesuai yang diminta.

- Cetak bukti pendaftaran, lalu ikuti arahan selanjutnya.

Link Pendaftaran PPDB Sumbar SMA dan SMK

Proses pendaftaran PPDB Sumbar SMA dan SMK Tahun 2024 dilakukan secara daring.

Peserta yang ingin mengikuti pendaftaran dapat mengakses tautan ini https://ppdb.sumbarprov.go.id/.

Tahapan PPDB Sumbar 2024

1. Pra Pendaftaran PPDB 2024: 1 Juni 2024 (Registrasi online)

2. Tahap Pendaftaran

a. Tahap dan jalur pendaftaran PPDB SMA Negeri tahun ajaran 2024/2024 mencakup;

1) Tahap I (Online)

- Jalur Afirmasi

- Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali

- Jalur Prestasi Akademik

- Jalur Prestasi Non Akademik

2) Tahap II (Online)

- Jalur Zonasi

b. Tahap dan jalur pendaftaran PPDB SMK

1) Tahap II (Online)

- Seleksi Nilai Rapor

- Tes Minat Bakat

2) Tahap II (Online)

- Seleksi Nilai Rapor

- Tes Minat Bakat

c. Pendaftaran PPDB SLB Negeri Tahun Ajaran 2024/2025

d. Ketentuan mengenai tahap dan jalur pendaftaran PPDB Online 2024/2025 dikecualikan untuk sekolah sebagai berikut;

1) Sekolah SMA Negeri berasrama di Provinsi Sumatera Barat

2) Sekolah di wilayah Blank Spot jaringan seluler seperti Kabupaten Kepulauan Mentawai

e. Pembatalan pendaftaran masing-masing tahapan dapat dilakukan calon peserta didik sebelum di verifikasi oleh operator sekolah.

Baca juga artikel terkait PPDB 2024 atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra