Menuju konten utama

Link Live Streaming Voli All Star Liga Korea 2024 & Jam Tayang

Berikut informasi link live streaming voli All Star Liga Korea Selatan (V-League) 2024 dan jam tayangnya di Vision+ Kanal SPOTV 2.

Link Live Streaming Voli All Star Liga Korea 2024 & Jam Tayang
Megawati Hangestri Pertiwi, salah satu pemain asal Indonesia yang bakal masuk ke tim V-Star yang tergabung di Opposite Red Sparks. (Instagram/@megawatihangestrip)

tirto.id - Link live streaming voli All Star Liga Korea Selatan 2024 (V-League) dapat disaksikan di Vision+ Kanal SPOTV 2. Sesuai jadwal jam tayang laga yang digelar di Samsan World Gymnasium, Incheon, akan dimulai pada Sabtu (27/1/2024), pukul 14.00 WIB hari ini.

Di kategori putri Voli All Star Liga Korea Selatan 2023/2024 bakal mempertemukan tim K-Star vs V-Star. 2 tim tersebut berisi pemain-pemain bintang yang dipilih penggemar berdasarkan voting. Salah satu pemain yang bakal berpartisipasi adalah opposite Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, asal Indonesia.

Total, terdapat 20 pemain dari 7 klub Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 yang bakal berpartisipasi di All Star 2024. Mereka pun bakal berupaya menghibur penggemar bola voli Korea Selatan dan dunia, dengan penampilan yang impresif.

Live Streaming Voli All Star Korea Selatan 2024 di SPOTV 2

Megawati Hangestri Pertiwi, bakal masuk ke tim V-Star bersama dengan pemain voli putri terbaik Korea Selatan, Kim Yeon-koung. Selain itu, ada juga setter Timnas Thailand, Guedpard Pornpurn, di tim tersebut.

Berposisi sebagai opposite, Megawati, menjadi satu-satunya pemain di posisi itu di tim V-Star. Oleh karenanya, pemain asal Jember tersebut diperkirakan jadi andalan di starting six. Alternatif lainnya, pelatih Marcello Abbondanza, bakal memainkan 2 outside hitter secara bersamaan.

Dikutip dari laman Naver, Megawati Hangestri Pertiwi, yang menjalani musim pertamanya di Liga Voli Korea Selatan pun mengaku senang. Terlebih, dia mampu masuk ke dalam daftar pemain All Star 2024.

Megawati, pun menegaskan bahwa fokus utamanya adalah memberikan performa yang terbaik di setiap laga yang dijalani. Meskipun mengalami pasang surut, dia tidak merasa dalam tekanan dan siap memberikan yang terbaik di All Star, dan timnya di Liga Korea Selatan, Red Sparks.

"Saya ingin menarik perhatian semua orang karena permainan saya yang bagus, bukan karena pakaian hijab saya yang berbeda dengan pemain lain. Saya tidak merasa tertekan, tetapi sebagai manusia ada kalanya saya mengalami pasang surut dalam permainan," kata Megawati Hangestri.

Di musim pertamanya di Liga Voli Korea Selatan 2023/2024 Megawati Hangestri, pun menjadi pemain asing Asia dengan performa terbaik. Bahkan, dia memiliki kontribusi poin terbesar di Red Sparks dengan 504 poin. Dia pun menjadi pemain dengan rerata serangan sukses 43,2% atau terbaik ke-4 di liga.

Oleh karena itu, Megawati, diharapkan mampu menunjukkan penampilan yang apik di All Star. Terlebih, di tim V-Star, terdapat setter Red Sparks, Yeum Hye-seon, dan juga setter IBK Altos asal Thailand, Guedpard Pornpurn.

Tim V-Star bakal menghadapi tim K-Star yang didominasi oleh pemain-pemain terbaik Korea Selatan. Selain itu, terdapat opposite GS Caltex, Gisella Sylva, yang merupakan top skor Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024. Tambahan pemain-pemain dari Hyundai Hillstate yang sedang on fire, pun membuat tim K-Star bakal lebih kompak secara permainan.

Jam Tayang Voli All Star Korea Selatan di Vision+

Apabila tidak ada perubahan jadwal, live streaming voli All Star Korea Selatan 2024 dapat disaksikan di Vision+ Kanal SPOTV 2. Jam tayang laga yang digelar di Samsan World Gymnasium, Incheon, akan dimulai pada Sabtu, 27 Januari 2024 pukul 14.00 WIB.

Untuk menonton tayangan Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 termasuk All Star, di Vision+ Anda dapat berlangganan paket premium terlebih dahulu. Terdapat sejumlah pilihan paket dengan harga dan durasi langganan yang bervariasi.

Link Live Streaming Voli All Star Korea 2024 - SPOTV 2 (Vision+)

*Jadwal Voli All Star Korea Selatan 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA VOLI KOREA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dhita Koesno