Menuju konten utama
Liga Perancis 2022-2023

Link Live Streaming PSG vs Brest & Jadwal Ligue 1 Prancis Malam Ini

Berikut ini link live streaming PSG vs Brest dalam jadwal Liga Perancis malam ini dan jam tayang pertandingan, skor H2H serta perkiraan susunan pemain.

Link Live Streaming PSG vs Brest & Jadwal Ligue 1 Prancis Malam Ini
Pemain Paris St Germani Lionele Messi melakukan selebrasi usai mencetak gole ketiga ke gawang RB Leipzig dan memenangkan pertandingan dengan skor 3-2 pada laga Liga Champions di Parc de Princes, Paris, Prancis, Selasa (19/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Benoit Tessier/RWA/djo

tirto.id - Link live streaming PSG vs Brest tersedia di laman dan atau aplikasi Vidio serta beIN Sports malam ini, Sabtu, 10 September 2022, dengan jam tayang 22.00 WIB. Mengacu jadwal pekan ke-7 Ligue 1 Prancis 2022-2023, pertandingan tersebut digelar di Stadion Parc des Princes, Perancis.

Motivasi PSG untuk mendulang poin tengah naik-naiknya. Hal ini lantaran Les Parisiens berhasil menyapu bersih tiga laga terakhir secara sempurna. Teranyar, Kylian Mbappe dan kolega mampu mengalahkan Juventus pada matchday 1 fase grup Liga Champions musim ini dengan skor 2-1.

Tren positif tersebut bisa dijaga PSG andai kembali mengalahkan Brest pada akhir pekan ini. Terlebih, trio MNM (Messi, Neymar, Mbappe), sedang dalam kondisi on fire. Ketiga pemain tersebut memiliki peran vital bagi Les Parisiens, khususnya dalam urusan mencetak gol dan assist.

Jadwal Ligue 1 2022-2023 Live Malam Ini: PSG vs Brest

Hingga pekan ke-7 Ligue 1 Prancis 2022-2023, Mbappe dan Neymar menjadi penyumbang mayoritas gol PSG. Total 14 kali kedua pemain itu membobol gawang lawan. Kini, daftar top skor Ligue 1 sementara ini masih dipuncaki Mbappe dan Neymar lewat masing-masing 7 gol, meninggalkan para pesaingnya.

Di lain sisi, Neymar juga tergabung dalam posisi teratas tabel assist. Koleksi assist penyerang timnas Brasil itu menyamai rekannya, Lionel Messi, yang berjumlah 6 assist. Meratanya kekuatan trio MNM ini menjadi keunggulan tersendiri bagi PSG ketimbang Brest.

Akan tetapi, Brest bukan tanpa kualitas. Klub asuhan Michel Der Zakarian ini cukup diperhitungkan dalam hal membahayakan pertahanan tim, terutama dalam situasi bola mati. Empat dari delapan gol Brest lahir dari proses melakukan set piece.

“Semua orang fokus pada permainan Brest. Tentu saja kami harus memaksakan gaya permainan kami, tetapi para pemain harus memiliki informasi tentang lawan mereka,” kata Christophe Galtier, pelatih PSG.

Brest memang bisa menandingi. Hanya saja, Brest juga dibebani tuntutan untuk lepas dari keterpurukan. Saat ini, Brest masuk dalam zona degradasi dengan menempati peringkat 17 (5 poin). Les Piratas bertubi-tubi mengalami hasil minor karena hanya sanggup meraup 1 poin dari 3 laga terakhir.

Perkiraan Susunan Pemain PSG vs Brest

Sebelas pemain utama PSG kemungkinan akan tetap diisi nama-nama terbaik, termasuk trio MNM. Kendati begitu, hal tersebut tidak menutup adanya kesempatan menurunkan pemain pelapis, seperti Pablo Sarabia. Sarabia bisa diplot untuk mengganti Messi jika ditarik sebelum laga berakhir.

Di kubu tim tamu, sebanyak empat pemain diragukan tampil karena cedera, yaitu Noah Fadiga, Steve Mounie, Romain Del Castillo, dan Jeremy Le Douaron. Namun, Brest diperkirakan masih punya stok untuk membentuk starting XI andalan di pertandingan ini.

Berikut prediksi line-up kedua tim:

  • PSG: Gianluigi Donnarumma; Sergio Ramos, Marquinhos, Presnel Kimpembe; Achraf Hakimi, Marco Verratti, Vitinha, Nuno Mendes; Lionel Messi, Kylian Mbappe, Neymar | Pelatih: Christophe Galtier.
  • Brest: Marco Bizot; Jean-Kevin Duverne, Achraf Dari, Brendan Chardonnet, Christophe Herelle, Lilian Brassier; Hugo Magnetti, Haris Belkebla, Pierre Lees-Melou; Franck Honorat, Islam Slimani | Pelatih: Michel Der Zakarian.

Rekor Head to Head (H2H) PSG vs Brest

Dominasi PSG belum terputus hingga 5 duel terakhir kedua tim. Les Parisiens selalu menggasak Brest. Tercatat, PSG menorehkan 4 kali cleansheet saat bersua Les Piratas.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir PSG vs Brest

  • 16/01/22: PSG vs Brest 2 - 0
  • 21/08/21: Brest vs PSG 2 - 4
  • 24/05/21: Brest vs PSG 0 - 2
  • 07/03/21: Brest vs PSG 0 - 3
  • 10/01/21: PSG vs Brest 3 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir PSG

  • 22/08/22: Lille vs PSG 1 - 7
  • 29/08/22: PSG vs Monaco 1 - 1
  • 01/09/22: Toulouse vs PSG 0 - 3
  • 04/09/22: Nantes vs PSG 0 - 3
  • 07/09/22: PSG vs Juventus 2 - 1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Brest

  • 15/08/22: Brest vs Marseille 1 – 1
  • 21/08/22: Angers vs Brest 1 - 3
  • 28/08/22: Brest vs Montpellier 0 - 7
  • 01/09/22: Rennes vs Brest 3 - 1
  • 04/09/22: Brest vs Strasbourg 1 - 1

Link Live Streaming PSG vs Brest di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming PSG vs Brest di Vidio bisa diakses melalui beIN Sports 3 atau platform Vidio. Penggemar sepak bola tanah air dapat mengaktifkan paket berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan tayangan tersebut.

Terdapat pilihan paket Vidio Premier dengan harga bervariasi, mulai Rp19.000 (7 hari), Rp29.000 (30 hari), dan atau Rp199.000 (1 tahun). Usai berlangganan paket Vidio Premier, pertandingan Ligue 1 2022-2023 bisa ditonton bersama sejumlah kompetisi olahraga menarik lainnya.

Berikut tautan live streaming PSG vs Brest di Vidio:

Link Live Streaming PSG vs Brest – Vidio

Link Live Streaming PSG vs Brest – beIN Sports

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Ligue 1 2022-2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA PERANCIS 2022-2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Ibnu Azis