tirto.id - Link download kalender 2023 format JPG gratis banyak dicari jelang tahun 2022 berakhir. Berikut ini tautan unduhannya yang menawarkan desain minimalis dan elegan.
Tidak terasa tahun 2022 akan usai dalam hitungan hari. Tahun 2023 sudah di depan mata. Dan, hal yang umum dilakukan saat beralih tahun adalah mengganti kalender.
Meski identik dengan bentuk fisik, kalender era sekarang juga tren dalam bentuk digital. Akan tetapi, kalender fisik tetap favorit lantaran praktis serta bisa dijadikan hiasan di meja.
Bagaimana dengan kalender non-fisik? Ada banyak situs web di internet yang menyediakan gambar kalender 2023 secara gratis dan legal. Salah satunya adalah Freepik.
Link Download Kalender 2023 JPG Gratis
Freepik adalah ‘bank gambar’ yang menawarkan lebih dari 10 juta sumber grafis yang didistribusikan secara online. Di Freepik Anda akan menemukan vektor, PSD, gambar, foto, ilustrasi, dan sejenisnya.
Berikut cara download kalender 2023 JPG gratis di Freepik:
- Kunjungi laman Freepik.com
- Pada laman utama isi kotak pencarian dengan teks “calendar 2023” lalu klik cari
- Pada hasil pencarian, klik license “Free” pada navbar sebelah kiri untuk mencantumkan gambar versi gratis saja
- Klik salah satu gambar kalender 2023 dengan format JPG
- Klik tombol “Download” untuk mengunduhnya
- Klik tombol “Free Download” untuk mulai mengunduh
- Gambar akan terunduh otomatis dalam format Zip
- Selesai
Nah, sekarang Anda telah memiliki kalender 2023 format JPG, yang bisa dicetak sendiri atau sekadar disimpan dalam bentuk gambar di perangkat. Sayangnya, kalender yang baru diunduh tersebut biasanya tidak menyertakan daftar hari libur nasional termasuk cuti bersama 2023.
Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 menteri yang ditetapkan pada 11 Oktober 2022, terdapat 15 libur hari raya dan 7 hari cuti bersama selama tahun 2022, sebagaimana disampaikan oleh Menteri Koordinator PMK, Muhadjir Effendy.
“Untuk tahun 2023 telah ditetapkan untuk libur nasional berjumlah 15 hari,” katanya.
Muhadjir menuturkan, penambahan cuti dilakukan pada perayaan Nyepi di tahun 2023 sesuai rekomendasi Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.
Lebaran 2023 dan hari libur nasional Idul Fitri 1444 Hijriah jatuh pada tanggal 22-23 April. Sementara itu cuti bersama lebaran 2023 jatuh pada tanggal 21, 24 dan 25 April.
Berikut daftar 15 Hari Libur Nasional Tahun 2023 resmi dari pemerintah:
- 1 Januari Tahun Baru 2023 Masehi
- 22 Januari Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili
- 18 Februari Isra Miraj Nabi Muhammad SAW
- 22 Maret Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945
- 7 April Wafat Isa Almasih
- 22-23 April Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- 1 Mei Hari Buruh Internasional
- 18 Mei kenaikan Isa Almasih
- 4 Juni Hari Raya Waisak 2567
- 1 Juni Hari Lahir Pancasila
- 29 Juni Hari Raya Idul Adha 1444 H
- 19 Juli Tahun Baru Islam 1445 H
- 17 Agustus Hari Kemerdekaan RI
- 28 September Maulid Nabi Muhammad SAW
- 25 Desember Hari Raya Natal
Berikut daftar cuti bersama tahun 2023 resmi dari pemerintah:
- 23 Januari untuk libur bersama Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili
- 23 Maret Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945
- 21, 24 dan 25 April Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- 2 Juni Hari Raya Waisak
- 26 Desember Hari Raya Natal
Editor: Yantina Debora