Menuju konten utama

Link Download Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2021 Semua Kota Indonesia

Jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 seluruh kota di Indonesia: link download.

Link Download Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2021 Semua Kota Indonesia
Ilustrasi Salat. foto/istockpphoto

tirto.id - Jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 di Jakarta, Bandung, Jogja, Banyuwangi dan kota-kota lain di Indonesia bisa dicek melalui situs web Kementerian Agama (Kemenag). Ramadhan 1442 H telah ditetapkan jatuh pada Selasa, 13 April 2021.

Keputusan ini disampaikan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam telekonferensi pers usai Sidang Isbat Awal Ramadan 1442H, di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Kementerian Agama Jln. MH Thamrin, Jakarta.

“Peserta Sidang Isbat secara mufakat bersepakat bahwa 1 Ramadan jatuh pada esok hari, Selasa, 13 April 2021,” tutur Menag di Jakarta, Senin (12/4/2021).

Kesepakatan ini menurut Menag, diambil setelah peserta sidang mendengarkan pelaporan hasil rukyat (pemantauan) hilal dan memperhatikan perhitungan hisab (astronomis). "Keduanya saling memperkuat," jelas Menag.

Secara astronomis, pada hari pelaksanaan rukyat, 12 April 2021, saat matahari terbenam, posisi hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk, berkisar antara 2 derajat 37 menit hingga 3 derajat dan 36 menit.

Data astronomis (hisab) ini kemudian dikonfirmasi melalui rukyatul hilal yang dilakukan pada 88 titik di 34 provinsi di Indonesia.

Menurut Menag, ada 13 petugas rukyat yang menyampaikan kesaksiannya di bawah sumpah hakim Pengadilan Agama setempat bahwa mereka melihat hilal.

“Setidaknya ada tiga belas petugas rukyat yang menyampaikan telah melihat hilal dan telah disumpah atas kesaksiannya,” kata Menag.

“Oleh karenanya dengan dua hal tadi, mengetahui posisi hilal dan mendengar kesaksian petugas kita, maka seluruh peserta sidang isbat secara mufakat bersepakat bahwa 1 Ramadan 1442H, jatuh pada esok hari Selasa, 13 April 2021,” imbuh Menag.

Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2021

NU Online menuliskan, jadwal imsakiyah memberi informasi kepada masyarakat tentang kapan dimulai berpuasa maupun diperbolehkan berbuka puasa. Biasanya jadwal imsakiyah ini akan dipasang di rumah, masjid, musala atau tempat-tempat umum.

Jadwal imsakiyah jadi pedoman untuk mengumandangkan azan dalam setiap waktu salat, berbuka puasa (memasuki waktu magrib) dan informasi memasuki waktu imsakiyah di bulan Ramadhan 1442 H.

Untuk mengecek jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 setiap harinya, Anda bisa mengecek melalui laman Kemenag dengan cara berikut ini:

1. Buka situs web https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah;

2. Terdapat keterangan Provinsi, Tahun, dan Kabupten/Kota. Isikan sesuai dengan kota dan tahun yang Anda cari. Misalnya, Provinsi DKI Jakarta, Tahun 1442 H/2021 M dan Kabupaten/Kota Jakarta.

3. Kemudian, pilih tanda "cari" atau bisa juga pilih "unduh" yang terdapat di samping simbol "cari"

4. Jika sudah, akan muncul jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 lengkap sesuai dengan kota dan tahun yang Anda inginkan.

5. Selain jadwal imsak, Anda juga bisa mengecek jadwal salat di bagian "Menu Lainnya".

6. Jadwal imsakiyah yang di-download akan berbentuk file Excel yang bisa dicek melalui ponsel atau PC.

Baca juga artikel terkait JADWAL IMSAKIYAH atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH