Menuju konten utama

Kunjungi GBK, Anies Puji Ketertiban Suporter Persija

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memuji tertibnya para suporter Persija saat menyaksikan klub mereka menghadapi Persela.

Kunjungi GBK, Anies Puji Ketertiban Suporter Persija
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (ketiga kanan) dan Sandiaga Uno (kedua kiri) menyapa suporter The Jakmania usai menonton pertandingan Gojek Traveloka Liga 1 Persija Jakarta melawan PS Barito Putera, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (22/4). ANTARA FOTO/Risky Andrianto/ama/17

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memuji ketertiban the Jakmania--sebutan suporter Persija--saat menonton pertandingan lawan Persela di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (20/11/2018) sore. Anies memuji atmosfer kondusif yang ditunjukkan para suporter sejak awal hingga selesai pertandingan.

Anies memang tampak hadir langsung ke stadion pada pertandingan tersebut. Ia sempat menyapa the Jakmania sebelum dan sesudah laga, dan mendapat sejumlah laporan positif dari pihak panitia penyelenggara.

"Bahkan saya terima laporan-laporan tadi bahwa Jakmania menyebrang jalan dengan rapi, dengan tertib, turun naik bus trans jakarta rapi dan tertib. Itu saya baca laporan-laporanya," tutur Anies seperti dikutip laman resmi Persija.

Pertandingan lawan Persela di GBK merupakan laga comeback Macan Kemayoran di kandang. Sebelumnya, sejak awal musim Persija lebih sering menggunakan stadion Sultan Agung, Wibawa Mukti, PTIK, dan Patriot Changrabhaga sebagai markasnya untuk mengarungi laga kandang.

"Sekali lagi keren nih, the Jakmania keren, Persija juga keren, Ayo sama-sama jaga," puji Anies lagi.

Dalam pertandingan tersebut, Persija pun berhasil meraih kemenangan menjanjikan. Tampil mendominasi sejak awal, Macan Kemayoran mengunci tiga poin berkat gol Rezaldi Hehanusa, Ramdhani Lestaluhu, serta Marko Simic.

Kemenangan atas Persela turut dirayakan oleh Anies. Ia optimistis, dengan tambahan tiga poin ini Persija bisa menjuarai GoJek Liga 1 2018.

"Ini menjadi semangat buat kami semua. Kemudian saya berharap nanti Persija bisa menjaga kualitas permainan seperti ini dengan kualitas seperti ini insya allah persija bisa juara liga musim ini," pungkasnya.

Hingga Rabu (21/11/2018), Persija bertengger di peringkat dua klasemen sementara Liga 1 2018 dengan torehan 53 poin. Mereka hanya tertinggal satu poin dari PSM Makassar yang berada di puncak.

Kini, GoJek Liga 1 2018 menyisakan tiga pekan pertandingan. Macan Kemayoran diagendakan berhadapan dengan Sriwijaya FC (kandang), Bali United (tandang), serta Mitra Kukar (kandang).

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan