Menuju konten utama
Liga Italia

Krzysztof Piatek Berharap Main di Liga Champions Musim Depan

Striker AC Milan, Krzysztof Piatek, mengaku akan sempurna jika dapat membawa timnya lolos ke Liga Champions musim depan.

Krzysztof Piatek Berharap Main di Liga Champions Musim Depan
Krzysztof Piatek dari AC Milan merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola perempat final Piala Italia antara AC Milan dan Napoli di stadion San Siro, di Milan, Italia, Selasa, 29 Januari 2019. (AP Photo/Antonio Calanni)

tirto.id - Penyerang utama AC Milan, Krzysztof Piatek, berharap dapat bermain di Liga Champions musim depan. Mantan striker Genoa tersebut menyumbang satu gol kemenangan 2-0 Rossoneri atas Frosinone pada pekan 37 Liga Italia 2018/2019 di San Siro.

"Saya berharap bisa bermain di Liga Champions. Dengan begitu, semuanya akan sempurna. Saya tidak memikirkan masa depan saya sekarang, saya hanya fokus pada permainan berikutnya," tutur pemain internasional Polandia itu kepada Sky Sport Italia.

Untuk sementara, AC Milan masih berada di peringkat 5 klasemen sementara dengan 65 poin. Anak buah Gennaro Gattuso hanya kalah 1 angka dari Inter Milan dan Atalanta yang bertengger di posisi 4 dan 3.

Satu gol ke gawang Frosinone tersebut membuat Piatek total mengoleksi 22 gol sepanjang musim ini di Serie A atau 30 gol di semua kompetisi. Dia memiliki jumlah gol yang sama seperti bomber Atalanta, Duvan Zapata, serta tertinggal 4 gol dari Capocannoniere sementara, Fabio Quagliarella. Sebagai catatan, ini adalah musim perdana Piatek bermain di Serie A.

"Saya merasa lebih baik, saya mencetak gol dan saya bahagia, juga karena kami menang. Itu yang penting," kata Piatek. "Kami hanya satu poin di belakang Inter dan Atalanta sehingga segala sesuatu mungkin terjadi, tetapi pertama-tama kami harus mengalahkan SPAL.

"Kami percaya pada kualifikasi untuk Liga Champions. Sulit untuk berpikir bahwa saya telah mencetak 30 gol di musim pertama saya yang datang dari Polandia."

Pada giornata terakhir nanti (27/5) AC Milan akan bertandang ke markas SPAL. Di saat bersamaan, Inter Milan akan melakoni laga menentukan melawan Empoli yang sedang berjuang dari ancaman degradasi. Sementara Atalanta akan menghadapi Sassuolo.

Rossoneri wajib meraih kemenangan dan berharap Atalanta atau Inter Milan bermain imbang atau menelan kekalahan. Pada pertemuan pertama musim ini dengan SPAL, Milan berhasil menang dengan skor tipis 2-1. Dari tiga duel terakhir pun, AC Milan selalu meraih kemenangan, mencetak 8 gol serta hanya kemasukan 1 gol.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Agung DH