Menuju konten utama

Kritik Jokowi pada Debat Pilpres, Amien Rais: Jokowi Blunder

Amien menyatakan paslon nomor urut 01, perlu tim yang bagus dalam mempersiapkan debat. Ia juga menilai Jokowi memborong semua jawaban.

Kritik Jokowi pada Debat Pilpres, Amien Rais: Jokowi Blunder
Capres nomor urut 01 Joko Widodo berswafoto bersama pendukungnya saat jeda Debat Pertama Capres & Cawapres 2019, di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (17/1/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/foc.

tirto.id - Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais melancarkan kritikan kepada pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin.

Dia menyatakan, dalam Debat Capres-Cawapres Pilpres 2019 putaran pertama, Jokowi blunder lantaran mengatakan Pilkada tanpa biaya.

Pilkada yang dimaksud ialah ketika Jokowi mencalonkan diri menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 2012.

“Jokowi mengatakan waktu Pilkada dirinya tanpa biaya, yang kami tahu kata Ahok yang membiayai [kampanye] yaitu para pengusaha,” ujar dia di kediaman pasangan calon nomor urut 02, Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (17/1/2019).

Amien menilai pernyataan Jokowi itu tidak cocok. Ia juga menanggapi pernyataan Jokowi soal ‘masa lalu bersih’, menurut dia dalam empat tahun pemerintahan Jokowi juga merupakan masa lalu yang menjadi beban nasional. Selain itu, ia menegaskan, Prabowo unggul dalam debat kali ini.

“Saya bangga dengan Prabowo, ia tidak terpancing, tidak emosional sama sekali. Bahkan Jokowi menuduh Prabowo, padahal itu masanya,” ucap Amien.

Lelaki kelahiran Surakarta itu menyatakan, Prabowo menampilkan sosok negarawan dengan cara tidak menyerang pribadi maupun partai serta rendah hati.

Bekas Ketua MPR periode 1999-2004 itu berpendapat, kubu Prabowo-Sandiaga akan lebih mudah bersaing di debat berikutnya, sebab ia menilai keberadaan Ma'ruf tidak berfungsi maksimal.

Amien menyatakan paslon nomor urut 01, perlu tim yang bagus dalam mempersiapkan debat. Ia juga menilai Jokowi memborong semua jawaban.

“Ma'ruf sempat jadi beban, cuma diberikan [waktu bicara] 4-5 menit saja, yang lain semua Jokowi yang [menjawab]. Tapi kalau Prabowo-Sandiaga hampir seimbang,” ucap dia.

“Memang Ma'ruf tidak difungsikan, ia cuma menjawab pendek saja, semua Jokowi yang menjawab dan Jokowi ini agak blunder,” tambah Amien.

Debat pilpres perdana yang digelar hari ini, Kamis (17/1/2019), berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.

Debat ini mengangkat tema Hukum, HAM, Korupsi, dan Terorisme. Debat ini dimoderatori oleh Ira Koesno dan Imam Priyono.

Debat diikuti dua pasang calon, nomor urut 01 Joko Widodo-Maruf Amin, nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Politik
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Zakki Amali