tirto.id - Gojek Liga 1 telah memainkan satu laga di pekan ke-13 pada Selasa (5/6/2018) malam. Di pertandingan tersebut, Persib Bandung berhasil mengatasi tuan rumah, PSMS Medan dengan skor telak 0-3. Hasil ini membuat tim arahan Mario Gomez itu naik ke posisi lima klasemen sementara.
Berlangsung di Stadion Teladan, Medan, Persib mampu unggul dua gol di babak pertama. Ezechiel N'Douassel membuka keunggulan pertama pada menit ke-22 melalui sundulan, disusul In Kyun Oh pada menit ke-33 usai menyambar umpan silang Ghozali Siregar.
N'Douassel mencetak gol kedua di laga ini pada babak kedua tepatnya di menit ke-81. Memanfaatkan umpan matang In Kyun Oh dari situasi set piece, sundulan pemain yang pernah merumput di Liga Israel itu kembali mengoyak jala gawang Dhika Bayangkara.
Dua gol yang diciptakan N'Douassel malam ini sekaligus membuat namanya tercatat sebagai top skor sementara Gojek Liga 1 hingga pekan ke-13. Secara total, ia mengemas 11 gol dan berselisih dua gol dari Fernando Rodriguez (Mitra Kukar) yang ada di posisi kedua.
Hasil GoJek Liga 1 Selasa (5/6/2018)
Jadwal lanjutan GoJek Liga 1 pekan ke-13 pada 6-9 Juni 2018
Rabu (6/6/2018)
- 20:30 WIB: Perseru vs Arema FC (streaming)
- 20:30 WIB: PSIS vs Borneo FC (Indosiar)
Kamis (7/6/2018)
- 20:30 WIB: Persela vs Mitra Kukar (Indosiar)
- 20:30 WIB: Bhayangkara FC vs Madura United (O Channel)
Jumat (8/6/2018)
- 20:30 WIB: Barito Putera vs Sriwijaya FC (streaming)
- 20:30 WIB: PS TIRA vs Persija (Indosiar)
Sabtu (9/6/2018)
- 20:30 WIB: PSM vs Persebaya (Indosiar)
- 20:30 WIB: Bali United vs Persipura (O Channel)
Klasemen terbaru GoJek Liga 1 hingga Selasa (5/6/2018)
Pos. Klub Main SG Poin 1 12 4 21 2 12 3 20 3 12 7 19 4 12 6 19 5 11 8 18 6 12 -2 18 7 12 2 17 8 12 -1 16 9 12 -2 16 10 12 -3 16 11 12 -6 16 12 12 -5 15 13 10 2 14 14 12 -2 14 15 11 -2 14 16 9 2 13 17 12 -1 12 18 12 -7 11
Editor: Ibnu Azis