tirto.id - Gojek Liga 1 pekan ke-18 telah memainkan dua laga pada Senin (30/7/2018) malam di Bantul dan Magelang. PSIS dan PSM harus puas berbagi poin sementara Persib sukses mencuri tiga poin saat melawat di kandang PS Tira.
Laga di Stadion Moch Soebroto, Magelang antara PSIS Semarang vs PSM Makassar berakhir imbang 1-1. Tim tamu unggul sebelum paruh waktu lewat Zulham Zamrun namun dibalas Hari Nur Yulianto pada menit ke-81.
🎥 GOL! @psisfcofficial.
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) July 30, 2018
Abou Bakr ➡️ Hari Nur ➡️⚽️🥅#PSISvPSMpic.twitter.com/v5L3TSx5IW
Situasi berbeda di Stadion Sultan Agung, Bantul saat PS Tira bertemu Persib Bandung. Terjadi lima gol di laga ini dan menariknya kedua tim saling berbalas gol hingga penghujung babak kedua.
PS Tira lebih dulu unggul lewat gol bunuh diri M. Natshir Mahbuby sebelum paruh waktu. Persib membalas lewat dua gol Patrich Wanggai namun disamakan Manahati Lestusen melalui titik putih pada menit ke-90. Maung Bandung keluar sebagai pemenang usai penalti Jonathan Bauman menjebol jala gawang Syahrul Fadli di menit 90+7.
🎥 GOL! @persib.
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) July 30, 2018
Jonatan Bauman mengeksekusi penalti dengan tenang 👏👏👏#PTRAvPRSBpic.twitter.com/FO2iJXNYXq