Menuju konten utama

Klasemen Liga 1 2018 Hingga Senin 8 Oktober: Persija Belum Habis

Kemenangan atas Perseru Serui membuat Persija Jakarta bercokol di deretan tiga teratas klasemen terbaru GoJek Liga 1 2018.

Klasemen Liga 1 2018 Hingga Senin 8 Oktober: Persija Belum Habis
Pesepak bola Persija Jakarta Marko Simic (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Johor Darul Ta'zim (JDT) dalam laga lanjutan Piala AFC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/4/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - GoJek Liga 1 2018 telah merampungkan dua laga para Senin (8/10/2018) sore waktu Indonesia. Dua tim yang bertindak sebagai tuan rumah--termasuk Persija Jakarta--sukses meraih kemenangan tipis atas lawan masing-masing.

Laga yang mempertemukan Persija vs Perseru Serui di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi berakhir dengan skor 2-1. Perseru Serui yang sempat mencuri keunggulan lebih dulu lewat aksi Alberto De Paula akhirnya harus takluk lantaran kemasukan gol oleh dua pemain Persija, Marko Simic dan Rudi Widodo.

Dengan kemenangan tersebut, Persija naik ke posisi tiga klasemen, menggeser Bali United. Anak asuh Stefano Cugurra Teco berhasil mengumpulkan 39 poin hasil dari 11 kali menang, enam kali seri, dan tujuh kali kalah. Kini Persija tertinggal dari dua tim saja, Persib Bandung (44 poin) dan PSM Makassar (41 poin).

Sedangkan bagi Perseru, hasil ini gagal mengangkat mereka dari posisi juru kunci. Cendrawasih Jingga baru mengemas 24 poin, hasil enam kemenangan, enam hasil imbang, dan 12 kali kalah.

Sementara itu satu pertandingan lain yang mempertemukan Borneo FC vs Persipura di Stadion Segiri, Samarinda juga berakhir dengan skor 2-1. Sepasang gol kemenangan Borneo FC diborong penyerang Matias Conti, sementara gol balasan Persipura lahir lewat kaki Addison Alves.

Kemenangan ini membuat Borneo FC menambah tiga angka dalam perolehan poin. Mengemas 34 poin, Pesut Etam pun naik ke peringkat delapan. Mereka menggeser Persipura yang baru mengemas 33 poin dan turun ke posisi sembilan.

Berikut Klasemen Terbaru GoJek Liga 1 2018 Hingga Senin (8/10/2018) Petang

Pos.
Klub
Main
SG
Poin
1
Persib Bandung
231644
2
PSM Makassar
24841
3
Persija Jakarta
24939
4
Bali United
24637
5
Barito Putera
24236
6
Madura United
23236
7
Bhayangkara FC
24-136
8
Borneo FC
24235
9
Persipura Jayapura
24633
10
Persela Lamongan
24332
11
Arema FC
24331
12
Sriwijaya FC
24-230
13
Persebaya Surabaya
24129
14
Mitra Kukar
24-1029
15
PS TIRA
24-1428
16
PSIS Semarang
24-727
17
PSMS Medan
24-1424
18
Perseru Serui
24-1024

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan