tirto.id - GoJek Liga 1 2018 telah merampungkan tiga pertandingan lanjutan pekan 32 pada Sabtu (24/11/2018). Persaingan di jalur perebutan juara kian memanas, lantaran Persija sukses menggeser PSM Makassar selaku pemuncak klasemen berkat kemenangan kandang atas Sriwijaya FC.
Bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, duel Persija vs Sriwijaya FC berlangsung ketat. Sempat dua kali unggul, dan dikejar, Sriwijaya FC akhirnya memastikan kemenangan 3-2 lewat perjuangan sulit sampai injury time.
Marko Simic tampil tajam dengan sumbangan dwigol pada partai ini, sementara gol lain Persija lahir lewat tandukan Ramdani Lestaluhu. Adapun dua gol Sriwijaya FC yang gagal bermanfaat besar dicetak Manuchekhr Dzhalilov serta Alan Henrique.Kemenangan atas Sriwijaya FC membuat Persija merebut puncak klasemen dari PSM Makassar. Mengemas 56 poin, mereka unggul dua angka atas Juku Eja yang baru akan melakoni laga pekan 32 pada Minggu (25/11/2018) besok.
Sementara bagi Sriwijaya FC, kegagalan menambah poin membuat posisi mereka kian tersudut. Laskar Wong Kito berada di zona degradasi, atau peringkat 16 dengan 36 poin.
Pada tempat lain di waktu yang sama, duel antara Arema FC vs Barito Putera berakhir dengan skor 3-1. Tampil di Stadion Kanjuruhan, Malang, Makan Konate, Sunarto, dan Ahmad Nur Hardianto menyumbang masing-masing satu gol untuk Singo Edan. Sementara sebiji gol tim tamu tercipta lewat tendangan voli spektakuler Samsul Arif.
Kemenangan atas Barito Putera membawa Arema FC naik ke peringkat tujuh klasemen sementara GoJek Liga 1 2018. Mengemas 44 poin—hasil 12 kemenangan, delapan kali imbang, dan 12 kekalahan—Singo Edan unggul selisih gol atas Persipura Jayapura.
Sementara itu Barito Putera harus rela posisinya anjlok. Laskar Antasari kini turun ke peringkat 11 lantaran baru mengemas 43 poin, hasil 11 kemenangan, 10 kali imbang, dan 11 kekalahan.
Adapun satu pertandingan sisa lain yang mempertemukan Persipura vs PSMS Medan di Stadion Mandala, Jayapura juga berakhir dengan skor sama (3-1). Hilton Moreira tampil jadi bintang kemenangan dengan dwigol, sementara satu gol lain Persipura dicetak Boaz Solossa. PSMS hanya dapat membalas lewat satu gol Matsunaga Shohei.
Dengan hasil ini, Persipura dipastikan selamat dari ancaman degradasi. Mengemas 44 poin, Mutiara Hitam bahkan melejit ke peringkat delapan klasemen. Jarak mereka sebesar delapan poin dengan tim teratas zona degradasi, Perseru Serui sudah tak mungkin lagi terpangkas habis karena kompetisi tinggal menyisakan dua pekan. Otomatis, Persipura telah mengunci satu tiket ke Liga 1 musim depan.
Sedangkan bagi PSMS, kekalahan di Jayapura berdampak berlawanan. Kegagalan mencuri poin membuat Ayam Kinantan tak beranjak dari dasar klasemen, lantaran baru mengemas 34 poin. Dengan mereka menyisakan tiga laga, peluang PSMS untuk lolos dari degradasi masih adan, namun harus diakui relatif kecil.
Berikut Klasemen Terbaru GoJek Liga 1 2018 Hingga Sabtu (24/11/2018) Petang
Poin 1 32 15 56 2 31 7 54 3 32 8 50 4 31 1 49 5 31 3 45 6 31 3 45 7 32 9 44 8 32 6 44 9 31 14 44 10 31 -2 44 11 32 -4 43 12 31 -3 42 13 31 3 42 14 32 -10 39 15 32 -11 36 16 32 -9 36 17 31 -12 36 18 31 -18 34
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan