tirto.id - PT. KAI menerbitkan peraturan terkait ketentuan tarif tiket Kereta Api (KA), untuk penumpang anak-anak mulai usia 3 tahun.
Anak yang berusia mulai dari 3 tahun, diharuskan untuk membeli tiket seperti tarif tiket KA untuk dewasa atau membayar full. Jika tidak membeli tiket dengan tarif tiket dewasa, akan dikenakan denda.
Berdasarkan pengumuman dari akun Instagram PT. KAI, ketentuan tarif tiket KA untuk penumpang anak-anak mulai usia 3 tahun sebagai berikut:
1. Penumpang anak-anak mulai usia 3 tahun, wajib membeli tiket dengan tempat duduk atau dengan tarif penumpang dewasa (100% dari harga tiket).
2. Nomor identitas yang dicantumkan pada penumpang anak-anak adalah Nomor Induk Kependudukan (NIK), yang tercantum dalam Kartu Keluarga (KK) atau Kartu Identitas Anak (KIA).
3. Jika dalam perjalanan ditemukan penumpang dengan usia 3-10 tahun yang tidak mempunyai tiket dan bepergian dengan penumpang dewasa, maka akan dikenakan denda sebesar 100% dari tarif dewasa.
Untuk pemesanan tiket KA, sekarang dapat dilakukan secara online lewat aplikasi KAI Access. Aplikasi KAI Access bisa di download di Play Store: KAI Access dan di Apple App Store: KAI Access.
Keuntungan Berpergian dengan Kereta Api
Dilansir dari laman Antara News, keuntungan berpergian dengan Kereta Api antara lain:
1. Harga tiket relatif lebih terjangkau
Dibandingkan dengan transportasi lain, harga tiket kereta api relatif lebih terjangkau. Hal tersebut dapat mengurangi biaya traveling. Selain itu, harga tiket kereta api juga relatif lebih stabil. Baik itu ketika musim mudik atau libur panjang.
2. Bisa menjangkau banyak rute
Jalur rute kereta api mempunyai berbagai rute ke kota-kota di seluruh pulau. Selain kota-kota besar seperti ibukota provinsi, juga rute ke kabupaten dan kota-kota kecil.
3. Tiket bisa dibeli online
Seperti alat transportasi lain, tiket kereta api juga bisa dipesan secara online. Pembelian tiket KA secara online, lebih cepat dan mudah.
4. Bagasi lapang atau luas
Berbeda dengan pesawat terbang yang memiliki aturan ketat terkait bagasi, dalam kereta api dapat membawa barang bawaan tanpa dikenai biaya tambahan. Akan tetapi, pastikan untuk menaruh barang bawaan di tempat yang tidak mengganggu penumpang lain. Misalnya di bagasi overhead atau di bawah kursi.
6. Perjalanan jadi lebih fleksibel
Dengan naik kereta api tidak membuat perjalanan terburu-buru. Apabila sudah membawa hasil negatif rapid test antigen atau GeNose, segera ke stasiun KA sekitar 1-2 jam sebelum waktu keberangkatan.
Di dalam stasiun juga tidak ada check in bagasi seperti di bandara. Cukup check in mandiri di mesin yang telah tersedia. Kemudian petugas akan memeriksa tiket dan KTP.
7. Pemandangan indah selama perjalanan
Selama perjalanan dapat menikmati pemandangan indah di rute yang dilewati. Seperti tengah kota, suasana pedesaan, hutan, sawahan, lewat jembatan di atas sungai, bukit hijau berlembah dan sebagainya. Ini akan membuat perjalanan terasa menyenangkan dan tidak membosankan.
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Yantina Debora