Menuju konten utama

Kepala Bekraf Tanggapi Rencana SNSD Datang ke Jakarta

Triawan menegaskan bahwa pihaknya tidak mengundang SNSD secara grup, melainkan hanya beberapa personelnya saja.

Kepala Bekraf Tanggapi Rencana SNSD Datang ke Jakarta
Grup K-pop SNSD Girls Generation. FOTO/Litte Rape Town.

tirto.id - Kelapa Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menanggapi rencana Pemerintah Indonesia mengundang girlband asal Korea Selatan, SNSD dalam rangka memeriahkan kemerdekaan ke-72 Republik Indonesia di Monas, sekaligus momen setahun menjelang Asian Games 2018, yang berlangsung pada 18 Agustus 2017 mendatang.

“Sehubungan dengan berita yang menyatakan bahwa pemerintah mengundang artis Korea ke Jakarta. Kami sebagai Kepala Badan Ekonomi Kreatif ingin memberi klarifikasi bahwa kami akan menyelenggarakan acara 'Countdown to Asian Games 2018' yaitu hitung mundur 1 Tahun menuju penyelenggaraan Asian Games 2018 pada 18 Agustus 2017,” kata Triawan melalui akun instragram @triawanmunaf, saat menanggapi berbagai pertanyaan netizen terkait rencana itu.

Namun, Triawan menegaskan bahwa pihaknya tidak mengundang SNSD secara grup, melainkan hanya beberapa personelnya saja. Sayangnya, dia tidak merincikan nama personel girlband yang akan hadir ke Indonesia itu.

“Untuk itu, kami akan mendatangkan beberapa artis Asia terkemuka selain tentunya pengutamaan artis penyanyi terkemuka Indonesia untuk memeriahkan acara Asian Games yang berskala Asia/Internasional tersebut. Tentang rencana mengundang artis dari Korea ini bukan SNSD secara grup tetapi beberapa personelnya saja. Dan hal ini, seperti sudah saya katakan dari awal, akan dikonfirmasikan lagi kepastiannya dalam beberapa minggu mendatang ini. Terima kasih atas perhatiannya,” tulisnya.

Baca juga:

Sebelumnya, Triawan Munaf mengaku sempat bertemu dengan Hyo-yeon SNSD dan PSY di sela kunjungan kerjanya di Seoul awal bulan Juli. "Ramah sekali, mereka (Hyo-yeon SNSD dan PSY) bintang tapi mereka enggak ada sombong-sombongnya sama sekali," kata Triawan kepada Antara, mengenai rencana kedatangan Hyo-yeon ke Jakarta.

Triawan juga memuji sosok penyanyi "Gangnam Style", PSY. "PSY luar biasa. Saya enggak menyangka dia punya leadership, enggak seperti performance-nya yang konyol. Dia betul-betul pemikir, konsepsional," ujar Triawan.

Dalam pertemuan itu, ayah dari penyanyi Sherina Munaf itu mengaku ingin mengetahui cerita sukses dari kedua artis itu. "Memang enggak ada yang serba instan ternyata. Indonesia harus meniru, bukan style-nya, tapi etos kerja, juga dukungan pemerintah, dan ekosistem, agar Indonesia juga bisa mendunia," kata Triawan.

"Di Korea juga banyak tantangannya. Kalau kerja keras, di Indonesia kesempatannya lebih besar untuk berhasil," tambah dia.

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Musik
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto