Menuju konten utama

Kemensos: Korban Meninggal Gempa Lombok Capai 563 Jiwa

"Jumlah korban meninggal itu ada 563. Data yang dirilis posko utama itu kan masih 555, berarti ada selisih 8," kata Harry.

Kemensos: Korban Meninggal Gempa Lombok Capai 563 Jiwa
Warga memindahkan poster Presiden Joko Widodo dari bangunan SDN 2 Kekait yang rusak akibat gempa di Gunungsari, Lombok Barat, NTB, Minggu (12/8/2018). ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi.

tirto.id -

Jumlah korban meninggal gempa Lombok bertambah. Direktorat Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial, Harry Hikmat menyebut, jumlah korban Lombok mencapai 563 orang hingga per Sabtu (25/8/2018).

"Jumlah korban meninggal itu ada 563. Data yang dirilis posko utama itu kan masih 555, berarti ada selisih 8," kata Harry di kawasan Cikini, Jakarta, Sabtu (25/8/2018).

Harry menyebut, 8 korban tambahan terdiri atas 7 korban yang tinggal di Sumbawa dan 1 orang meninggal di posko sewaktu kunjungan Wapres Jusuf Kalla ke Lombok.

Dalam data yang diperoleh per tanggal 23 Agustus 2018, Kemensos mencatat 563 jiwa terdiri atas 12 jiwa di Kota Mataram, 45 Jiwa di Lombok Barat, 471 jiwa korban di Lombok Utara, 2 jiwa di Kab. Lombok Tengah, 26 korban jiwa di Lombok Timur, Sumbawa Barat Daya 2 jiwa, dan Sumbawa Besar 5 jiwa.

Data yang meninggal dikonfirmasi dengan cara mendatangi korban secara door-to-door dan disahkan nantinya lewat pihak pejabat pemerintah. Namun, mereka tetap memeriksa lebih lanjut kemungkinan ada penambahan korban.

"Lagi dipantau yang Sumbawa. Sumbawa ibaratnya baru H+ sekian yang coba kita lagi petakan, kita identifikasi ulang, tapi 7 orang sudah teridentifikasi, terverifikasi," kata Harry.

Sementara itu, data korban luka hingga tanggal 23 Agustus 2018 mencapai 1.116 jiwa. Jumlah pengungsi terakhir mencapai 417.529 jiwa dan rumah rusak sekitar 71.937 jiwa.

Harry mengklaim, pemerintah sudah menyerahkan santunan kepada korban meninggal. Pemerintah sudah menyerahkan sekitar Rp 8,34 miliar untuk 556 korban meninggal. Sementara itu, 7 korban meninggal yang baru diidentifikasi akan diserahkan bantuan pada pekan ini.

"Di luar dari 7 [korban] ini santunan ahli waris sudah diselesaikan. Jumlahnya 556 ditambah 7 menjadi 563. Ini akan dibereskan besok hari Minggu," kata Harry.

Baca juga artikel terkait GEMPA NTB atau tulisan lainnya dari Maya Saputri

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri