tirto.id - Polres Bogor melakukan olah TKP atas kecelakaan lalu lintas yang terjadi di ruas jalan tol Jagorawi KM 31.800 Jalur Jakarta arah Bogor, Kabupaten Bogor, Senin (8/7/2019) pukul 08.58 WIB.
Kecelakaan tersebut disebabkan oleh tabrakan yang terjadi pada Bus Merc Benz Damri, Datsun Go, dan Toyota Kijang Innova.
"Kendaraan Bus Merc Benz Damri datang dari arah Jakarta menuju arah Bogor bergerak dilajur 1. Setibanya di TKP berpindah lajur ke lajur 3 sehingga menabrak Kendaraan Datsun Go lalu terdorong kedepan dan menabrak Toyota Kijang Innova yang sedang mengalami pecah ban dilajur 3, maka terjadi kecelakaan lalu lintas," ujar Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspita Lena saat dikonformasi, Senin (8/7/2019).
Akibat kecelakaan tersebut, lanjutnya, menyebabkan korban jiwa bagi penumpang mobil Datsun Go.
Dua orang mengalami luka-luka antara lain M. Nuh (71) dan Inang Kusumawati (42), dan seorang meninggal yakni Rafa Azka Alfatih (6). Ketiganya, warga Jalan Kebon Dua Ratus Ry. 008/002 Kamal Jakarta Barat.
"Korban meninggal dunia di perjalanan saat dibawa ke RS EMC Sentul," ujar dia.
Para korban luka-luka, menurut dia, sudah dilarikan ke RS EMC oleh Unit Laka Lantas Polres Bogor untuk penanganan medis lebih lanjut.
Sementara itu, pengemudi Bus Merc Benz Damri yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan tersebut sampai saat ini masih belum diketahui identitasnya.
"[Pengemudi] melarikan diri di TKP dan dalam pengejaran petugas," kata dia.
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Zakki Amali